3 Duta Cikal Langkat Diharapkan Bisa Advokasi Remaja Tentang Kesehatan

Para remaja diberi pelatihan pelayanan kesehatan reproduksi

Medan, IDN Times - Aliansi Sumut Bersatu (ASB) bersama Rutgers (Ruang Temu Generasi Sehat) Indonesia, melalui Program RHRN 2 menggelar kegiatan CIKAL Akademia (Center Information Kreatif and Inklusivitas), di salah satu hotel Jalan Darussalam Kota Medan, pada Minggu (8/10/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan kapasitas anak remaja pada Pendidikan Hak Kesehatan Seksual dan Reproduksi (HKSR) dan keadilan gender sekaligus mendorong anak remaja terlibat melakukan advokasi terkait layanan HKSR dan layanan kekerasan terhadap anak dan perempuan.

Selain pelatihan juga digelar pemilihan 3 duta cikal dari 25 orang yang ikut serta dalam pelatihan. Penyeleksian duta ini difokuskan untuk wilayah Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat yang terdiri dari 2 Kelurahan dan 1 Desa, yakni Kelurahan Sidomulyo, Kelurahan Kuala Bingai, dan Desa Pantai Gemi.

1. Para remaja diberi pelatihan terkait pelayanan kesehatan reproduksi

3 Duta Cikal Langkat Diharapkan Bisa Advokasi Remaja Tentang KesehatanAliansi Sumut Bersatu menggelar kegiatan CIKAL Akademia (IDN Times/Indah Permata Sari)

Direktur Aliansi Sumut Bersatu, Ferry Wira Padang mengatakan bahwa remaja yang ikut serta dalam pelatihan diberi peningkatan terkait pelayanan kesehatan reproduksi.

“Jadi tujuan utamanya adalah bagaimana Kabupaten Langkat memiliki program dan layanan untuk kesehatan reproduksi remaja. Ke 25 ini lah yang nanti melakukan advokasi hingga Public speaking yang baik. Artinya, kader ini kita berikan penguatan kapasitas untuk menjadi seorang kader.

Menurutnya, selama ini kader-kader belum pernah mendapatkan penguatan kapasitas seperti ini. Terkhusus berbicara tentang advokasi yang belum ada diberi disekolah.

“Kali ini kita harus boboti mereka dengan pengetahuan-pengetahuan itu, karena mereka anak remaja SMP SMA sama sekali tidak memiliki pengalaman selain belajar disekolah atau belajar formal,” ucapnya.

2. Kabupaten Langkat menjadi sorotan karena masih butuh layanan agar lebih baik lagi melalui remaja

3 Duta Cikal Langkat Diharapkan Bisa Advokasi Remaja Tentang KesehatanAliansi Sumut Bersatu menggelar kegiatan CIKAL Akademia (IDN Times/Indah Permata Sari)

Lanjutnya, pelatihan ini difokuskan pada wilayah Kabupaten Langkat karena menjadi salah satu wilayah yang disorot atau dinilai masih butuh untuk didorong layanananya agar lebih baik lagi melalui para remaja disekitaran.

Khususnya pada Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat lewat Posyandu remaja, atau program Pelayananan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR) di Puskesmas.

3. Pentingnya pemilihan duta cikal ini untuk menunjukkan keseriusan remaja pada Pemerintah

3 Duta Cikal Langkat Diharapkan Bisa Advokasi Remaja Tentang KesehatanAliansi Sumut Bersatu menggelar kegiatan CIKAL Akademia (IDN Times/Indah Permata Sari)

Saat ini, Posyandu Remaja ada dibawah 32 Puskesmas wilayah Langkat dan 250 Posyandu.

“Pentingnya pemilihan duta ini karena ingin menunjukan keseriusan ke pemerintah bahwa mereka mau diberi tugas untuk melakukan banyak hal,” pungkasnya.

Selain itu, ditambahkannya bahwa anggota dewan dari partai PKS dan PDI Perjuangan juga berkomitmen nantinya ada melakukan perubahan rancangan anggaran untuk Kabupaten Langkat tahun 2024. Artinya, ada penganggaran alat kesehatan untuk seluruh Posyandu Remaja di kabupaten Langkat.

Baca Juga: Hadapi PSDS Sore Ini, Misi Bangkit Sada Sumut Kejar Menang Perdana

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya