Datangi Rumah Wali Kota, Pantarlih Ungkap Kesulitan Coklit ke Warga

Maksimalkan pendataan untuk mendapat DPT maksimal

Binjai, IDN Times - Bawaslu, KPU, dan petugas Pantarlih melakukan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) ke sejumlah rumah tokoh di Kota Binjai, Sumatra Utara.

Seperti di kediaman pribadi Wali Kota Binjai Amir Hamzah, Jalan Gunung Agung, Gang Amal Bakti, Kelurahan Binjai Estate, Kecamatan Binjai Selatan, Kota Binjai, Sumatra Utara, Kamis (16/2/2023) kemarin.

Dari data coklit, petugas mendata ada sekitar lima nama yang terdaftar sebagai pemilih pada pemilu 2024 mendatang yakni Wali Kota Binjai, Amir Hamzah beserta Istri dan tiga orang anaknya.

1. Wali Kota harapkan petugas Pantarlih, benar-benar mendata warga

Datangi Rumah Wali Kota, Pantarlih Ungkap Kesulitan Coklit ke WargaIlustrasi aktivitas petugas coklit. IDN Times/ Indah Permata Sari

Wali Kota Binjai Amir Hamzah berharap agar petugas benar-benar mendata warga Kota Binjai, sehingga bisa menggunakan hak suaranya pada pemilu 2024 mendatang.

"Terima kasih atas kunjungan petugas melakukan coklit dan mendata saya beserta keluarga agar bisa terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT)  pada pemilu 2024 mendatang," kata Amir.

Dirinya meminta, agar seluruh warga Kota Binjai bisa meluangkan waktunya untuk menerima kunjungan petugas Pantarlih dan memberikan data yang benar kepada petugas.

"Diharapkan kepada warga agar bisa meluangkan waktunya menerima kunjungan petugas Pantarlih dan memberikan data yang benar agar bisa terdaftar dalam DPT pemilu 2024 mendatang," jelas Amir.

2. Pantarlih terus melakukan pendataan meski kesulitan menemukan pemilik rumah

Datangi Rumah Wali Kota, Pantarlih Ungkap Kesulitan Coklit ke WargaMaksimalkan pendataan untuk mendapat DPT maksimal

 

Sedangkan itu, Ketua KPU Kota Binjai, Zulfan Effendi mengatakan sampai saat ini petugas pantarlih masih terus melakukan pendataan warga untuk di coklit. Namun kesulitan yang di hadapan petugas adalah tidak ditemuinya pemilik rumah saat petugas datang karena masih bekerja.

"Saat ini petugas masih melakukan coklit, namun kesulitan yang ditemui petugas, banyak warga yang tidak berada dirumah karena bekerja," kata Ketua KPU Kota Binjai  Zulfan Effendi.

Zulfan juga menjelaskan bahwa sistem peng-inputan data berbasis elektronik dengan sistem e-coklit saat ini belum bisa digunakan sepenuhnya. Sehingga pendataan secara manual akan dilaksanakan semaksimal mungkin.

"Sistem e-coklit masih belum bisa dilaksanakan secara maksimal, sehingga sistem manual yang masih diterapkan oleh petugas pantarlih dan dilaksanakan semaksimal mungkin," tegas Zulfan.

3. Coklit akan dilaksanakan hingga tanggal 14 Maret 2023 mendatang

Datangi Rumah Wali Kota, Pantarlih Ungkap Kesulitan Coklit ke WargaKomisioner KPU Sumut Mulia Banurea, didampingi Komisioner KPU Binjai dan jajaran saat melakukan pencoklitan ke rumah warga (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Selain Wali Kota Binjai, petugas Pantarlih didampingi komisioner KPU dan Bawaslu Kota Binjai juga mencoklit politikus partai golkar,  Zainuddin Purba yang berada di Jalan Sei Bangkatan, Kelurahan Tanah Seribu, Kecamatan Binjai Selatan, Kota Binjai, Sumatra Utara.

Petugas mencoklit enam pemilih yang berhak menggunakan hak suaranya pada Pemilu 2024 mendatang. Diharapkan dengan adanya kunjungan petugas Pantarlih ke rumah-rumah, warga bisa memaksimalkan pendataan.

Sehingga jumlah DPT pada pemilu 2024 mendatang lebih maksimal lagi. Pendataan warga dengan sistem coklit akan dilaksanakan hingga tanggal 14 Maret 2023 mendatang.

Baca Juga: Heboh, Warga Temukan Granat di Tanah Timbun Bangunan Masjid Ar-Raudah

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya