TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kebakaran Rumah Wartawan Karo, Sudah 16 Saksi Diperiksa Polisi

Rumah terbakar setelah santer beritakan perjudian

Sempurna Pasaribu dimakamkan berdampingan dengan Istri, dan anak di Tigapanah Karo (Dok. Tribarata TV)

Karo, IDN Times -  Polisi terus melakukan penyelidikan kasus terbakarnya rumah wartawan Sempurna Pasaribu di Kabupaten Karo pada Kamis (27/6/2024) lalu. Kebakaran itu menewaskan Sempurna dan tiga anggota keluarga lainnya; Efprida br Ginting (48) (istri), Sudi Investigasi Pasaribu (12) (anak) dan Loin Situngkir (3) (cucu).

Kebakaran itu terjadi di jalan Nabung Surbakti, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatra Utara.

1. Polisi sudah memeriksa 16 orang saksi

Penjabat Sementara (Pjs) Kapolres Karo AKBP Oloan Siahaan menjelaskan, pihaknya sudah melakukan berbagai upaya penyelidikan. Mulai dari olah TKP, pengumpulan barang bukti dan mendatangkan tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Sumut.

Polisi juga sudah memeriksa 16 saksi. “Saksi kunci 5 orang, pertama kali menemukan terjadi kebakaran tersebut," jelas Oloan, Minggu (30/6/2024).

2. Semua keterangan sedang dikumpulkan

Kata Oloan, pihaknya tengah mengumpulkan semua keterangan. Mulai kronologi awal hingga proses evakuasi jenazah korban.

"Kemudian, Satreskrim Polres Tanah Karo sudah melakukan pemeriksaan saksi-saksi. Baik yang melihat pertama kali kejadian, maupun saksi keluarga dan saksi kunci lainnya, untuk membantu kita dalam penyelidikan dan pendalaman kasus ini," jelas Oloan.

Berita Terkini Lainnya