Minibus Kontra Truk di Bener Meriah, 5 Orang Meninggal Dunia

Mobil ternyata milik KIP Bener Meriah

Bener Meriah, IDN Times - Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) terjadi di Jalan Takengon-Bireuen tepatnya Kilometer (Km) 38 tepatnya Gampong Negeri Antara, Kecamatan Pintu Rime Gayo, Kabupaten Bener Meriah, Aceh, Selasa (15/8/2023) sekitar pukul 08.00 WIB.

“Kecelakaan tersebut terjadi akibat laga kambing (tabrak dari depan) yang tidak dapat dielakkan antara mobil truk Fuso dan Toyota Avanza,” kata Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Bener Meriah, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Nanang Indra Bakti, Selasa (15/8/2023).

1. Seluruh penumpang mobil Avanza tewas

Minibus Kontra Truk di Bener Meriah, 5 Orang Meninggal DuniaIlustrasi meninggal (IDN Times/Sukma Shakti)

Berdasarkan keterangan para saksi, diceritakan Nanang, truk dengan nomor polisi BL 8844 ZK yang dikemudi Musliadi (45) warga Gampong Pondok Baru, Kecamatan Bandar, Kabupaten Bener Meriah, melaju dari arah Takengon ke Bireuen.

Sementara itu dari arah berlawanan, Avanza dengan nomor polisi BK 1586 ADN dikemudi Wein Patwani (27), warga Gampong Gunung Antara, Kecamatan Bandar, melaju dari arah Bireuen ke Takengon. Mobil tersebut ditumpangi empat orang penumpang lain.

Tiba di lokasi kejadian, kedua kendaraan tersebut terlibat adu kambing hingga mengakibatkan lima orang meninggal dunia.

“Kejadian kecelakaan tersebut mengakibatkan seluruh penumpang termasuk sopir di dalam mobil Toyota Avanza meninggal dunia, sementara sopir truk Fuso tidak mengalami luka yang serius,” ujarnya.

Baca Juga: 2 Pemuda di Aceh Ditangkap Bawa Kayu Gelondongan Ilegal dengan Truk 

2. Nama-nama korban yang meninggal dunia

Minibus Kontra Truk di Bener Meriah, 5 Orang Meninggal DuniaIlustrasi korban meninggal. (IDN Times/Mardya Shakti)

Korban dari kecelakaan tersebut dikatakan kapolres, langsung dievakuasi ke Puskesmas Blang Rakal. Sementara personel dari Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Bener Meriah melakukan olah tempat kejadian perkara.

Selain Wein Patwani, adapun empat korban tewas lainnya yang menumpang Avanza, yakni Sukri (27) warga Kampung Lewa Jadi kecamatan Bandar Kabupaten Bener Meriah beserta Mahatir (36), Amat Saleh (80), dan Rohana (60) warga Kampung Gunung Antara.

3. Mobil yang kecelakaan milik KIP Bener Meriah

Minibus Kontra Truk di Bener Meriah, 5 Orang Meninggal Duniailustrasi kecelakaan (IDN Times/Arief Rahmat)

Belakangan diketahui bahwa Avanza yang mengalami tabrakan dengan Fuso di KM 38 merupakan mobil dinas milik Komisi Independen (KIP) Bener Meriah. Hal itu pun diakui Ketua KIP Bener Meriah, Khairul Akhyar.

“Benar, mobil itu adalah mobil dinas KIP Bener Meriah, itu sering dipakai rekan kita yakni Muhatir,” kata Khairul. 

Meski demikian, Khairul secara pasti kronologi kecelakaan itu terjadi. Namun ia mengetahui rekannya tersebut meninggal dalam insiden tersebut.

“Itu ranahnya polisi. Informasi yang kita dapat, rekan kita Muhatir meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut,” ujarnya.

Baca Juga: Mengenal Prof Nurhayati, Rektor Perempuan Pertama UIN Sumut

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya