TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hobi Ini Cocok Dilakukan Ibu Rumah Tangga, Biar Gak Bosan!

Ada juga yang mendatangkan cuan

ilustrasi ibu rumah tangga(pexels.com/andreapiacquadio)

Sebagai ibu rumah tangga, seringkali bingung dalam mencari hobi yang sesuai. Mereka yang bosan dan ingin sekali mempunyai sebuah aktivitas merasa bahwa memiliki sebuah kegiatan mungkin akan semakin dapat membuat mereka lebih punya hal positif dan makna yang lebih baik dalam kegiatan mereka sehari-hari.

Ibu rumah tangga kerap harus menghabiskan sebagian besar waktunya di rumah karena kewajiban mereka dalam mengurus anak dan mempersiapkan semua kebutuhan suaminya setiap harinya. Tidak jarang rutinitas itu membuat sebagian ibu rumah tangga menjadi tidak produktif dan seharusnya bisa memanfaatkan waktu luang yang ada agar tidak bosan dan bisa menjadi sebuah manfaat untuk mereka ke depan nanti.

Dan mencari hobi baru yang bisa kamu manfaatkan dalam sela waktumu akan menjadi sebuah hal yang bermanfaat untuk nilai tambah pengalaman hidup. Mungkin saja akan dapat dengan mudah menambah pendapatan rumah tangga yang mencukupi untuk kebutuhan sehari-harinya.

Berikut ini beberapa hobi yang mungkin cocok untuk seorang ibu rumah tangga.

1. Memelihara hewan kucing

ilustrasi manusia dan kucing(pexels.com/enginakyurt)

Kucing adalah hewan yang lucu dan menggemaskan, banyak sekali pecinta hewan yang akhirnya memilih binatang berbulu satu ini sebagai teman sekaligus sahabat mereka di rumah sehari-harinya.

Memelihara kucing mungkin bisa menjadi hobi barumu, selain bisa membuatmu lebih betah di rumah, di saat sekarang ini  sudah banyak para pecinta hewan yang memanfaatkan kucingnya untuk hal yang bermanfaat dan memberikan kegiatan positif mereka sebagai ibu rumah tangga sehari-harinya.

Baca Juga: 5 Alasan Tampil No Makeup Look Harus Tetap Pakai Primer, Catat!

2. Berjualan online

ilustrasi berjualan online(pexels.com/rodnaeproductions)

Berjualan online sering menjadi kegiatan yang dilakukan oleh para ibu rumah tangga karena dapat dikerjakan di rumah dan tidak terlalu mengambil fokus dan waktu yang berlebih. Kamu bisa melakukan kegiatan ini sambil mengurus anak dan tetap berada di rumah sambil melakukan bisnis onlinemu, tanpa harus meninggalkan kewajiban dan pekerjaanmu sebagai ibu rumah tangga.

Hobi berjualan online akan mendatangkan hal yang bernilai positif, baik untuk dirimu sendiri maupun bagi keluarga kecilmu setiap harinya. Selain bisa menambah pendapatan rumah tangga, hobi berjualan dengan menggunakan media online akan memberikan kesempatan untuk dirimu tetap bisa berkembang meski dengan ruang gerak yang terbatas dan waktu yang tidak banyak.

3. Bermain game online

ilustrasi bermain game(pexels.com/ ryutarotsukata)

Bermain game online tidak hanya dilakukan oleh banyak pria namun sudah menjadi kegiatan yang sering dilakukan oleh kaum wanita. Bahkan seorang ibu rumah tangga tetap bisa mencoba hobi barunya dalam bermain game online, meski harus tetap berada di rumah dan fokus dalam menjalankan fungsinya sebagai ibu rumah tangga.

Bermain game online, dapat kamu lakukan bersama anakmu atau saat kondisi sedang tidak sibuk, banyaknya momen yang bisa kamu gunakan dalam melakukan hobi barumu ini. Tentu tidak akan menyita banyak waktu apalagi sampai melupakan tugas utamamu, nyaitu mengurus buah hati dan pekerjaan rumah setiap harinya.

4. Berkebun di pekarangan rumah

ilustrasi berkebun(pexels.com/andreapiacquadio)

Berkebun tidak hanya bisa kamu lakukan di tanah yang luas, namun pekarangan rumah bisa tetap kamu manfaatkan sebagai media untuk tetap produktif dan aktif dalam melakukan sebuah kegiatan tertentu setiap harinya. Dengan berkebun, kamu bisa menggunakan waktu yang ada di rumah setiap harinya, dan bisa kamu lakukan tanpa harus menyita waktu dan menghabiskan banyak fokus serta tenaga.

Sudah banyak tekhnik bercocok tanam yang bisa kamu tiru dan aplikasikan dalam kegiatanmu sehari-hari nantinya, bahkan berkebun di rumah, itu berarti kamu telah dengan bijak memanfaatkan pekarangan rumahmu dengan baik dan bermanfaat.

Baca Juga: Cara dan Syarat Berobat Gratis di Medan dengan Tunjukkan KTP

Verified Writer

febi wahyudi

Seorang pecinta alam dan menyukai dunia menulis serta membaca

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya