TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PFI Medan Berbagi Pengalaman Jurnalistik dengan Mahasiswa FISIP UDA 

Cerita jurnalisme warga dan tantangan fotografer jurnalis

Foto bersama PFI dengan Universitas Darma Agung Medan (IDN Times/Dok. Istimewa)

Medan, IDN Times - Pewarta Foto Indonesia (PFI) Medan berbagi pengalaman lewat diskusi foto jurnalistik kepada mahasiswa Universitas Darma Agung jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik (FISIP) di Sekretariat PFI Jalan Eka Rasmi, Komplek Melinjo, Medan, Selasa (29/6). Kunjungan maupun pertemuan para mahasiswa ini merupakan bentuk silahturahmi, sekaligus memperkenalkan kepada para mahasiswa untuk menambah wawasan di bidang foto.

Mahasiswa yang hadir merupakan perwakilan mahasiswa komunikasi yang mengikuti mata kuliah Fotografi Jurnalistik kelas pagi dan sore di FISIP UDA Medan.

Baca Juga: Raih PFI Kota Award, Jadi Penyemangat PFI Medan untuk Terus Berkarya

1. Salah satu materi diskusi yakni jurnalisme warga dan tantangan fotografer jurnalistik

Suasana diskusi materi foto jurnalistik dan berbagi pengalaman PFI dengan Universitas darma Agung Medan (IDN Times/ Dok. Istimewa)

Para mahasiswa tersebut, terlihat memahami saat mendengarkan langsung cerita pengalaman dan tantangan para pewarta foto saat liputan khususnya pada masa pandemik COVID-19. Diskusi foto jurnalistik juga diselingi dengan sesi tanya jawab.

Materinya dibawakan langsung oleh Ketua PFI Medan, Rahmad Suryadi dan Dosen Ilmu Komunikasi FISIP UDA Rahel Sukatendel. Terakhir dilanjutkan diskusi jurnalisme warga dan tantangan fotografer jurnalistik.

Hal ini menjadi salah satu dasar alasan para mahasiswa untuk membakar semangatnya di dunia jurnalistik.

2. Ketua PFI Medan: Kami siap menerima adik-adik mahasiswa untuk belajar fotografi jurnalistik

Suasana diskusi materi foto jurnalistik dan berbagi pengalaman PFI dengan Universitas Darma Agung Medan (IDN Times/ Dok. Istimewa)

Ketua PFI Medan, Rahmad Suryadi mengatakan sangat mengapresiasi para mahasiswa Fisip UDA atas kunjungan dan ketekunan dalam diskusi fotografi jurnalistik.

"Kami berharap silahturahmi dan pertemuan ini terus berlanjut dan kami siap menerima adik-adik mahasiswa untuk belajar fotografi jurnalistik," ucapnya.

Baca Juga: Geber Pemahaman, PFI Medan Gandeng KontraS Bikin Pelatihan Advokasi

Berita Terkini Lainnya