Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetan

Sarada membangkitkan Mangekyo Sharingan

Manga Boruto: Naruto Next Generations memasuki bab 80 pada April 2023. Berdasarkan pengumuman resminya, komik ini akan hiatus hingga Agustus mendatang.

Masih lanjutan dari intrik pelik pada bab sebelumnya, bab 80 mengungkap beberapa momen vital yang mengejutkan. Daripada penasaran, yuk langsung disimak!

1. Sasuke ternyata juga mengalami distorsi memori sebagai imbas dari zenno milik Eida

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generations)

Pada bab 79, ketika zenno milik Eida diaktivasi, ekspresi Sasuke tampak mencurigakan. Dia terkesan merasakan kejanggalan sehingga muncul teori bahwa Sasuke kebal dari zenno.

Pasalnya, Sasuke adalah reinkarnasi dari Indra Otsutsuki. Disebutkan pada bab-bab sebelumnya, Otsutsuki dikecualikan dari pengaruh shinjutsu Eida.

Ternyata, pada bab 80 terungkap bahwa Sasuke juga terpengaruh. Walau masih tampak ragu-ragu atas apa yang sedang terjadi, dia turut memburu Boruto.

2. Boruto dan Sasuke melarikan diri, Sasuke memutuskan untuk melindungi Boruto

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generations)

Paca zenno milik Eida diaktivasi, Boruto dan Kawaki bertukar posisi. Boruto kini merupakan buronan desa Konoha dengan kasus pembunuhan terhadap Hokage dan isterinya.

Berhasil menemukan Boruto, Sasuke malah semakin bingung dengan memorinya sendiri. Dia mendapati Boruto memegang ikat kepala ninjanya yang dicoret. 

Kendati demikian, Sasuke memutuskan untuk berada di pihak Boruto atas permintaan Sarada. Dia percaya pada putrinya. Dia akan melindungi Boruto.

3. Sarada membangkitkan Mangekyo Sharingan sebagai manifestasi dari "rasa sakit sebab cinta"

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generations)

Sarada sangat terpukul atas "terbunuhnya" Hokage yang dikaguminya, nasib desa Konoha yang disayanginya, serta sahabat karibnya, Boruto. Dia diterjang ragam konflik bathin dalam waktu bersamaan, yang lantas menggiring ke klimaks frustasinya.

Mangekyo Sharingan bangkit melalui pergolakan emosi intens yang berakar dari rasa cinta yang juga tak kalah dalam. Semakin besar cinta maka semakin kuat efek yang ditimbulkan ketika sosok/sesuatu itu "hancur/menderita/lenyap".

Rasa cinta itu lantas bermanifestasi menjadi keterpurukan, kekecewaan, dan kehilangan. Rasa sakit luar biasa oleh pengguna itulah yang berujung pada kebangkitan Mangekyo Sharingan, salah satu dojutsu terkuat klan Uchiha.

4. Potensi sinergi kembali "matahari dan bulan" dari duo unggulan "Uzumaki dan Uchiha"

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generationsdok. Pierot/Boruto: Naruto Next Generations)

Sarada membangkitkan Mangekyo Sharingan di usia yang terbilang belia, yakni 12 tahun. Tampilan Mangekyo Sharingan miliknya seolah mempresentasikan simbol matahari.

Sedangkan mata Jougan milik Boruto seakan mewakil bulan. Tepatnya, bulan purnama dimana bulan tampak bulat utuh (full moon) dan sangat terang.

Sinergi Uchiha-Uzumaki ini mengingatkan pada ikatan orangtua mereka dahulu, Sasuke dan Naruto, yang juga terkait simbol matahari dan bulan. Misalnya, ketika mereka menggunakan jurus segel tingkat tinggi, Rikudou Chibaku Tensei, untuk menyegel Kaguya Otsutsuki.

5. Sumire terbukti memang kebal terhadap zenno milik Eida, kemampuan analitiknya juga disorot

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generations)

Sebagaimana asumsi pada bab 79 lalu, Sumire memang kebal terhadap zenno. Dibalik kebingungan dengan apa yang terjadi, Sumire terbilang cepat tanggap.

Alih-alih diliputi kepanikan, dia mencoba tetap tenang dan menganalisa situasi. Sumire bergegas mengabari insiden pelik itu pada Sarada.

Dia juga salah satu dari sedikit sosok di pihak Boruto. Di masa depan, kemampuan analitik Sumire agaknya bersumbangsih pada desa Konoha maupun karir ninjanya secara umum. 

Baca Juga: Kenapa Ceramah No Jutsu Naruto Sering Berhasil? Ini Alasannya

6. Relasi Eida dan Kawaki yang justru semakin bermuara ke "toxic relationship"

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generations)

Eida sejak lama menyukai Kawaki, bahkan rela pindah dan bermukim ke desa Konoha demi Kawaki. Dia bersedia saat diiming-imingi agar lebih "dekat" dengan Kawaki.

Eida mendambakan kisah cinta yang tulus. Tepatnya, dari Kawaki sebagai sedikit orang yang kebal dari jurus daya pikatnya. Eida ingin dicintai dari rasa cinta yang tumbuh alami.

Sayangnya, rasa cintanya malah jadi bumerang. Kawaki justru memanfaatkan itu terkait ambisi dan obsesinya terhadap Naruto, padahal Eida datang untuk menyelamatkannya.

7. Naruto dan Hinata berkondisi aman di dimensi lain namun Kawaki masih enggan membebaskan

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generations)

Usai Naruto dan Hinata dikirim Kawaki ke dimensi lain, desa Konoha seketika kacau. Tak hanya kekosongan posisi Hokage tapi juga Naruto dan Hinata "diketahui" dibunuh Boruto.

Pasalnya, Kawaki memaksa Eida bersaksi bahwa Boruto dalang semuanya. Shikamaru, yang terpengaruh zenno, lantas memerintahkan pasukan ninja untuk memburu Boruto.

Namun, Naruto dan Hinata sebenarnya dalam kondisi aman di dimensi lain. Kawaki enggan membebaskan mereka hingga dia selesai menghabisi Boruto dan Code.

8. Kendati mencintai Kawaki, tapi Eida tak serta merta membenarkan ataupun membela Kawaki

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generations)

Sejak awal kemunculan, Eida telah berujar bahwa dia tak punya kendali atas kekuatan supernya. Mulai dari daya pikat hingga zenno yang memanipulasi memori.

Bahkan, dia juga sudah mengingatkan Kawaki untuk berhenti memprovokasi perasaannya. Kawaki malah memanfaatkan itu sehingga terjadilah zenno. Namun, Eida terbilang peka.

Apalagi saat Kawaki mengancam akan membunuh Daemon, Eida kian menyadari red flag dari pria yang dicintainya itu. Eida lantas menyusul Boruto, meminta maaf, dan mencoba bertanggungjawab atas kekuatannya yang di luar kendali.

9. Imbas zenno, Boruto bahkan hendak diserang oleh para sahabatnya sebab berstatus buronan

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generations)

Sebelum zenno, Boruto dikelilingi banyak teman yang peduli padanya. Sebaliknya, mereka pun sangat berharga bagi Boruto.

Ironis, Boruto kehilangan berbagai hal-hal penting itu pasca zenno. Bahkan, sahabat baiknya, Shikadai Nara, ingin menangkap dan menyerangnya.

Bersama trio legendaris Ino-Shika-Cho, dia berhasil menemukan lokasi Boruto. Mereka ingin menekuk "sang buronan" itu. Beruntung, Sasuke gesit membawa Boruto kabur.

10. Momoshiki gagal lagi mengambil alih tubuh Boruto sebab mental Boruto justru kian tangguh

Akan Hiatus, 10 Momen Vital Komik Boruto Bab 80 yang Bikin Gregetankomik Boruto bab 80 (dok. MANGA Plus by SHUEISHA/Boruto: Naruto Next Generations)

Alih-alih menyerah dan pasrah, mental Boruto justru semakin tangguh. Tak peduli seberapa keras Momoshiki berusaha mempengaruhi alam bawah sadarnya, Boruto tak gentar.

Momoshiki lah yang bahkan frustasi dengan keteguhan Boruto. Eida juga terkesan dengan kematangan emosi Boruto yang padahal masih berusia 12 tahun.

Boruto berpegang kuat pada "semangat api" sebagai seorang ninja desa Konoha. Ada pula mentor yang dikaguminya, Sasuke, yang sedia mendampingi masa tersulitnya itu.

Jika Naruto dulu dikucilkan lalu memiliki sosok dan hal berharga kemudian, Boruto justru sebaliknya. Dia yang dulu dikelilingi kebahagiaan kini malah merasakan kehilangan dan dikucilkan. Wah, komik Boruto semakin seru, dan gak sabar ditunggu!

Baca Juga: 7 Imajinasi Neji Wanita di Parodi Rock Lee Naruto SD, Kocak!

Rahmadila Eka Putri Photo Community Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya