Medan, IDN Times - Kota Medan memang surganya kuliner. Belakangan ini, tak hanya sebatas kuliner saja, kafe-kafe barupun bermunculan.
Setiap kafe seolah berlomba-lomba mencari keunikan untuk membuat ciri khas kafenya.
Dari mulai desain interior, menu yang ditawarkan hingga cara penyajian makanan. Hal tersebut tentunya melihat selera pasar anak muda atau kaum milenial yang menyukai ragam keunikan.
Melihat hal itu, kafe yang satu ini hadir dengan keunikan yang berbeda. Dear Bendjamin. Kafe yang satu ini berlokasi di Jalan Juanda Baru No. 61. Yuk mampir!