Deli Serdang, IDN Times - Wisata sawah bisa menjadi alternatif bagi yang bingung dan khawatir dengan kerumunan, karena pandemik COVID-19. Serta menenangkan diri, dari hiruk pikuk di tengah kota metropolitan.
Salah satunya adalah wisata Sawah Punden Rejo, Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang. Untuk harga tiket masuk dikenakan biaya Rp5 ribu perorang berbeda dengan parkiran motor ataupun mobil Rp3 ribu dan Rp5 ribu.