10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulang

List yang bisa kamu jadikan referensi oleh-olehmu

Deli Serdang merupakan kabupaten yang berbatasan langsung dengan kota Medan sebagai ibu kota Sumatra Utara. Wilayah cakupannya sangat luas mengelilingi kota Medan dengan pusat pemerintahan di Lubukpakam.

Deli Serdang juga memiliki tempat wisata tidak ada habisnya, begitupun dengan oleh-olehnya. Oleh-oleh ini sangat menarik dan cocok untuk kamu berikan ke kerabatmu. Berikut referensinya.

1. Keripik Pisang Srinthil Food

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangdeliserdangmall

Yang pertama adalah keripik pisang shrinthil food, keripik ini diproduksi salah satu UKM Deli Serdang. Keripik ini terbuat dari pisang kapok , teksturnya sangat gurih dan renyah sehingga saat cocok untuk dijadikan cemilan.
 
Keripik pisang shrinthil dijual seharga Rp7 ribu dengan berat 120gram dan Rp15 ribu dengan berat 250 gram. Karena harganya yang murah makan keripik ini sangat cocok dijadikan oleh-oleh dan banyak diserbu oleh wisatawan.

2. Kembang Layang Sanggar Kartini

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangdeliserdangmall

Kembang layang atau biasa disebut kembang loyang merupakan makanan tradisional yang sudah jarang ditemukan dan hanya disajikan di hari-hari tertentu seperi saat lebaran ataupun acara pesta.
 
Sama seperti keripik pisang shrintil, kue ini deproduksi oleh UKM Deli Serdang yang bernama Sumiati. Harganya Rp15 ribu untuk kemasan 250 gram untuk varian original dan ubi ungu.

3. Snack Kacang Hijau "Jolley"

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangukmkotamedan

Di daerah-daerah tertentu, kacang hijau biasa menjadi isian onde-onde atau bubur saja, tetapi di Deli Serdang kacang hijau diolah menjadi camilan yang memiliki berbagai varian rasa mulai dari original, rumput laut hingga balado.
 
Snack kacang hijau memiliki harga yang terjangkau dan cocok untuk dijadikan oleh-oleh. Harganya mulai dari Rp15 ribu sampai Rp18 ribu dengan berat kemasan 150 gram. Untuk harga ini pastinya berbeda di setiap variannya.

4. Dodol Singkong Pak Jumali

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangdeliserdangmall

Oleh-oleh yang satu ini cukup unik namanya Dodol Singkong Pak Jumali. Makanan ini juga termasuk ke dalam mkanan tradisional yang berbahan dasar santan, kelapa, tepung ketan, gula pasir, gula merah dan juga garam.
 
Dari bahan dasar terbut dicampurkan dengan varian lainnya seperti nangka, durian dan jahe sehingga rasanya sangat unik. Dodol ini sudah sangat terkenal akan kelezatannya sehingga dodol ini sudah terkenal dan selalu diburu oleh wisatawan.

Baca Juga: 4 Mal Paling Popular di Pematang Siantar, Cocok Buat Hang Out

5. Jagung Marning "Dua Udang"

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangdeliserdangmall

Jagung marning merupakan olahan jagung yang dijadikan sebagai makanan ringan. Jagung marning memiliki cita rasa yang gurih dan tekstur yang renyah sehingga cocok sekali untuk dijadikan cemilan. Kamu bisa membelinya di pojok UKM Deli Serdang.

6. Toph 19th Thai Tea

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangrestaurantguru

Beralih ke minuman, Deli Serdang ternyata memiliki oleh-oleh khas minuman yaitu toph 19th thai tea. Minuman ini merupakan inovasi dari the khas Thailand yang rasanya sesuai dengan lidah orang Indonesia.
 
Variannya cukup banyak, mulai dari  original, greentea, pure ciocoa, lemon, coffe, dan taro. Harga satu botolnya Rp15 ribu.

7. Bandrek Jahe Merah "Adelia"

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangdeliserdangmall

Minuman ini memang banyak dicari-caro oleh wisatawan, untuk menemukannya juga tidak sulit karena dapat ditemukan sekitar tempat tinggal. Jahe merah memiliki banyak manfaat untuk kesehatan sehingga sangat banyak dicari.
 
Bandrek jahe merah diproduksi dalam bentuk bubuk sehingga saat menyajikannya harus di seduh dengan air hangat.

8. Gula Aren dan Gula Semut "Arenta"

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangdiskopukm.deliserdangkab

Arenta merupakan produsen gula semut, nama arenta diambil dari nama aren yaitu memproduksi gula aren. Arenta sudah ada sejak tahun 2015 dan memasarkan gula aren ke wilayah di di Indonesia.

Bahan baku gula semut adalah pohon aren yang berada di sekitar rumah arenta. Harga gula semut Rp15 ribu dengan kemasan 200 gram dan gula merah Rp10 ribu dengan kemasan 350 gram.

9. Kerupuk Kulit Ikan Patin "Raja Patin"

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangdeliserdangmall

Seperti yang kita ketahui, biasanya kerupuk kulit terbuat dari kulit sapi tetapi berbeda dengan kerupuk kulit Deli Serding, bahan yang digunakan terbuat dari kulit ikan patin yang memiliki banyak manfaat seperti mengurangi kolesterol, membantu pembentukan otot dan mencegah jantung korner.

10. Minyak Karo "Menjuah-juah"

10 Oleh-oleh Khas Deli Serdang yang Harus Kamu Bawa Pulangdeliserdangmall

Minyak karo merupakan minyak tradisional Deli Serding yang terbuat dari jahe dan rempah-rempah. Minyak jahe memiliki banyak manfaat untuk kesehatan seperti mengobati pegal-pegal, masuk angina, kesemutan, terkilir dan masih banyak lami.
 
Minyak karo memilik tiga varian yaitu aroma rempah, aroma serai, dan aroma kelapa hijau. Minyak ini sangat alami, meskipun tidak menggunakan bahan pengawet minyak ini bisa bertahan lama.

Itulah beberapa oleh-oleh khas Deli Serdang yang bisa kamu jadikan referensi saat ingin membeli oleh-oleh. Semoga membantu!

Penulis: Syarifah Vivi Alayda Djindan

Baca Juga: 5 Kuliner Khas Serdang Bedagai Ini Super Enak dan Sedap, Wajib Dicoba!

Topik:

  • Bella Manoban
  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya