Medan, IDN Times-PSMS Medan resmi meminjamkan gelandang bertahan andalannya, M Hidayat, ke klub Liga 2 PSIS Semarang pada bursa transfer paruh musim Pegadaian Championship 2025/2026. Pemain berpengalaman tersebut akan memperkuat Laskar Mahesa Jenar hingga kompetisi musim ini berakhir.
Kepastian peminjaman Hidayat dibenarkan langsung oleh Manajer PSMS Medan, Riris Sufadli. Ia menyebut keputusan ini diambil setelah adanya permintaan resmi dari manajemen PSIS yang membutuhkan sosok gelandang bertahan dengan karakter dan pengalaman seperti Hidayat.
“Ya, tadi siang saya dikabari Pak Presiden (Fendi Jonathan). Hidayat diminta oleh PSIS karena mereka membutuhkan pemain dengan karakter seperti Hidayat untuk membantu tim mereka. Permintaan itu harus disegerakan,” ujar Riris, Rabu (21/1/2026).
