Jelang Lawan PSMS, Persiraja Tak Diperkuat Top Skornya

Persiraja evaluasi besar-besaran untuk hadapi PSMS

Banda Aceh, IDN Times - Persiraja Banda Aceh bakal menghadapi PSMS Medan di laga perdana 12 Besar Liga 2 Indonesia musim 2023-2024, Sabtu (6/1/2024). Laskar Rencong akan dijamu Ayam Kinantan di Stadion Baharoeddin Siregar, Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara.

Seperti diketahui, pada babak 12 besar, Persiraja tergabung dalam Grup X bersama PSMS, Semen Padang FC, dan PSIM Yogyakarta. Grup ini bakal menjalani laga pertama Sabtu mendatang.

1. Evaluasi semua lini usai dibantai Semen Padang di pertandingan sebelumnya

Jelang Lawan PSMS, Persiraja Tak Diperkuat Top SkornyaPara pemain Persiraja Banda Aceh sedang latihan. (Dokumentasi Media Official Persiraja Banda Aceh untuk IDN Times)

Pelatih Persiraja Banda Aceh, Achmad Zulkifli mengatakan, kekalahan telak dengan skor 4-0 dari Semen Padang pada laga terakhir penyisihan Grup 1 Liga 2 Indonesia menjadi bahan utama evaluasi. 

Dia menyampaikan semua lini mulai dari pemain bertahan, penyerang, hingga penjaga gawang akan diberikan materi lebih. Sisa waktu sebelum laga digelar dimanfaatkan untuk latihan peningkatan permainan.

“Semua kita evaluasi, dari segi penyerangan, segi pertahanan, semua kita evaluasi,” kata Achmad Zulkifli, Rabu, 3 Januari 2023.

Baca Juga: PSMS Dalam Motivasi Tinggi untuk Kalahkan Persiraja di 12 Besar

2. Menggenjot lini serang untuk menciptakan lebih banyak gol

Jelang Lawan PSMS, Persiraja Tak Diperkuat Top SkornyaPenyerang Persiraja Banda Aceh, Ferdinand Sinaga, selebrasi usai membobol gawang PSDS Deli Serdang. (Dokumentasi Media Official Persiraja Banda Aceh untuk IDN Times)

Sehubungan dengan itu, Laskar Rencong berambisi meningkatkan gaya permainan terutama untuk taktik di lini depan agar meraih hasil terbaik. Mantan Direktur Teknik Persikabo itu bakal menggenjot para pemain agar meningkatkan serangan dan lebih banyak menciptakan gol di babak 12 besar.

“Ketika kita banyak menciptakan gol lawan PSDS, ini kita tingkatkan terus dari penyerangan wing play, striker dan middle play,” ujarnya.

3. Persiraja bakal main tanpa Ramadhan

Jelang Lawan PSMS, Persiraja Tak Diperkuat Top SkornyaPemain Persiraja Banda Aceh, Ramadhan. (Instagram Ramadhanrd9)

Pada laga menghadapi PSMS nanti, Laskar Rencong dipastikan tanpa diperkuat penyerang muda mereka, Ramadhan. Hal ini dikarenakan penyerang berusia 22 tahun itu diganjar hukuman kartu merah saat menghadapi Semen Padang di laga sebelumnya. Ramadhan diketahui merupakan salah satu top skor tim.

Dia sudah mencetak tiga gol bagi Laskar Rencong. Sayangnya dia harus absen untuk tiga pertandingan di babak 12 besar Liga 2 Indonesia. Namun Persiraja masih punya Ferdinand Sinaga yang juga mencetak 3 gol.

Baca Juga: 2 Laga Kandang PSMS di Babak 12 Besar Liga 2 Bisa Dihadiri Penonton

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya