Bungkam Aceh, Jatim Tantang Jabar di Final Sepak Bola PON 2024

Jatim tekuk Aceh 3-2, Jabar singkirkan Kalsel lewat penalti

Medan, IDN Times- Tim Jawa Timur memastikan tiket ke partai final cabang olahraga sepak bola Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024. Kemenangan 3-2 atas tuan rumah Aceh di Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh, Senin (16/9/2024) malam memastikan Jatim ke partai puncak.

Di final Jawa Timur akan menghadapi Jawa Barat. Sebelumnya Jabar menyingkirkan Kalsel lewat adu penalti.

Pada laga semi final itu, Jatim tampil solid. Mereka unggul lebih dulu menit ke-3 lewat gol dari tandukan Refyansyah.

Upaya Jatim membalas berbuah hasil menit ke-31. Umpan tarik Rangga dari sisi kanan pertahanan lawan dituntaskan Achmad Dwi Firmansyah.

Jatim bahkan berbalik unggul 10 menit berselang lewat Wigi Pratama. Kali ini Achmad Dwi yang memberi assist. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, upaya Aceh membalas terbentur ketatnya pertahanan pasukan Fakhri Husaini. Malah Jawa Timur bisa memperbesar keunggulan menit ke-74 lewat Wigi Pratama yang mencetak brace setelah tendangan mendatarnya membuat kiper Aceh hanya terpaku.

Aceh semakin sulit mengejar setelah kehilangan kaptennya Refyansyah. Tekel berbahayanya berbuah kartu kuning kedua pada menit ke-80.

Menit ke-86, Aceh menghidupkan asa lewat gol bunuh diri pemain Jawa Timur saat mengantisipasi tendangan Mahyudin.

Bagi Fakhri Husaini, keberhasilan mengantar Jawa Timur ke menjadi kali kedua beruntun baginya lolos ke final sepak bola PON dalam dua edisi beruntun. Sebelumnya Fakhri membesut Aceh namun harus takluk dari Papua di final.

Sebelumnya di laga semi final lainnya, Jawa Barat lolos ke final setelah menumbangkan Kalimantan Selatan 5-4 lewat adu penalti. Skor imbang tanpa gol selama 120 menit.

Pada laga itu sejumlah kans sempat tercipta. Kalsel sempat mengancam menit ke-61, tapi tendangan Akhmad Riyadi membentur tiang gawang. Jawa Barat yang mengandalkan Muhammad Afif Fatoni, Hendri Gunawan, M. Farhan, Krisna Prastiyo secara bergantian melakukan penyerangan ke jantung pertahanan Kalsel. Namun, usahanya mereka belum mampu melahirkan gol.

Pada babak adu penalti, 2 penendang Kalsel gagal menuntaskan tugasnya. Eksekusi kapten Jawa Barat Afif jadi penentu kelolosan tim dari Bumi Pasundan ke final.

 

 

Baca Juga: Kontroversi Aceh Vs Sulteng, Zulkifli Syukur: Mental Kita Rusak 

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya