Arsenal Kalah Lagi, Ini 5 Fakta dari Kemenangan Wolves

Terancam gak lolos Liga Champions

Arsenal menelan kekalahan 1-3 dari Wolverhampton Wanderers di Molineux Stadium, Kamis (25/4). Kekalahan ini menipiskan kans Arsenal untuk lolos ke Liga Champions musim depan.

Arsenal masih terpaku di posisi lima klasemen, beda empat poin dari posisi ketiga Tottenham Hotspur. Ini merupakan kekalahan Arsenal di dua laga beruntun. Pada laga itu Arsenal bahkan sudah jauh tertinggal 0-3 di babak pertama. Gol-gol Wolves diciptakan oleh Ruben Neves, Matt Doherty dan Diogo Jota.

Arsenal baru bisa memperkecil ketertinggalan di babak kedua lewat bek Skoratis Papastathopoulos di menit ke-80. Namun sudah terlambat upaya Arsenal untuk mengejar. Kemenangan atas The Gunners mendongkrak posisi Wolverhampton Wanderers ke urutan ketujuh klasemen sementara Premier League. Mereka mengoleksi 51 poin.

Berikut fakta di balik kekalahan Arsenal dari statistik Opta:

1. Kekalahan perdana Arsenal dari Wolves

Arsenal Kalah Lagi, Ini 5 Fakta dari Kemenangan WolvesReuters

Arsenal belum pernah kalah melawan Wolves dalam kompetisi apa pun sejak September 1979. Ini kekalahan perdana Arsenal setelah memenangkan 16 dari 20 pertemuan.

“Mereka lebih baik dari kami. Mereka itu tim bagus dengan struktur pertahanan oke. Mereka merasa kuat dan menjalani musim bagus. Jangan lupa, mereka juga punya pemain-pemain bagus," kata Emery dikutip dari Football London.

Baca Juga: Manchester City di Atas Angin, Simak Fakta usai Derby Manchester

2. Kalah telak lawan tim promosi

Arsenal Kalah Lagi, Ini 5 Fakta dari Kemenangan WolvesReuters

Kekalahan dari Wolves adalah kekalahan terberat Arsenal melawan tim yang baru dipromosikan sejak Mei 1994. Terakhir kali menghadapi Newcastle mereka kalah 0-2.

3. Wolves perdana unggul tiga gol

Arsenal Kalah Lagi, Ini 5 Fakta dari Kemenangan WolvesReuters

Untuk pertama kalinya, Wolves memimpin pertandingan Liga Premier dengan tiga gol atau lebih di babak pertama. “Itu sangat bagus, terutama pada babak pertama. Namun, kami terlalu banyak kehilangan kontrol bola pada babak kedua,” ujar Nuno Espirito Santo, seperti dilansir BBC.

4. Pemain Wolves jago tendangan luar kotak penalti

Arsenal Kalah Lagi, Ini 5 Fakta dari Kemenangan WolvesReuters

Hanya Charlie Mulgrew (10) dan Harry Wilson (9) yang telah mencetak lebih banyak gol dari luar kotak sejak awal musim lalu. Saat ini Ruben Neves mencetak 8 gol. Dibandingkan dengan empat tim teratas Liga Inggris.

5. Kontribusi Raul Jimenez

Arsenal Kalah Lagi, Ini 5 Fakta dari Kemenangan WolvesReuters

Hanya Raúl Jiménez yang terlibat langsung dalam lebih banyak gol Wolves di semua kompetisi musim ini daripada Matt Doherty. Dia terlibat dalam 15 gol dengan 8 gol dan 7 assist.

Baca Juga: 4 Alasan Manchester City Lebih Berpeluang Juara Liga Inggris

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya