Kebakaran Bandar Pasir Mandoge, 2 Bocah Kakak Beradik Tewas

Saat api padam, kedua korban berada di kamar mandi

Asahan, IDN Times - Kebakaran terjadi Desa Bandar Pasir Mandoge, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Kabupaten Asahan, Sumut, pada Senin (31/5/2022). Akibat dari kejadian tersebut, dua orang bocah kakak beradik tewas yakni MN (6) dan BN (3).

Dalam kronologis tersebut, tetangga korban bernama Mariati mengatakan bahwa peristiwa kebakaran terjadi pukul 11.00 WIB. Lalu, asap tiba-tiba mengepul di rumah korban. Saat itu nenek korban yang tinggal berdekatan dengan rumahnya berteriak minta tolong.

1. Ibu korban berhasil selamatkan diri

Kebakaran Bandar Pasir Mandoge, 2 Bocah Kakak Beradik Tewas

Menurut Mariati, saat kejadian ayah korban di ladang, dan sementara ibu korban berada di dapur. Kemudian, saat api menjalar ibu korban berhasil menyelamatkan diri.

“Sedangkan anaknya ada dua di dalam kamar," ujarnya.

Baca Juga: Bams Marpaung, Konten Kreator yang Angkat Kuliner dan Wisata Asahan 

2. Saat api padam, kedua korban ditemukan di dalam kamar mandi

Kebakaran Bandar Pasir Mandoge, 2 Bocah Kakak Beradik Tewas

Sementara itu, Camat Bandar Pasir Mandoge, Muliadong mengatakan saat api dipadamkan ke dua korban sudah ditemukan di dalam kamar.

"Keduanya (korban) didapati (werga) tewas di dalam kamar,”ujar Muliadong kepada wartawan.

Kata Muliadong berdasarkan keterangan warga awalnya korban MN baru pulang sekolah dengan kondisi tidak sehat, lalu korban masuk ke kamar untuk tidur. Pada saat itu adiknya juga ikut ke kamar dan tidur.

3. Saat ini polisi masih menyelidiki penyebab terjadinya kebakakaran

Kebakaran Bandar Pasir Mandoge, 2 Bocah Kakak Beradik Tewas

Saat kebakaran terjadi, warga dan mobil pemadam kebakaran berusaha memadamkan api. Namun, tetap saja korban tidak bisa tertolong. "Masyarakat Memadamkan api. Pemadam ada dua unit,” ujar Muliadong

Saat ini polisi masih menyelidiki penyebab terjadinya kebakakaran.

Baca Juga: Hari Jamu Nasional, Pelaku UMKM Wajib Urus BPOM 

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya