Gubernur Edy Rahmayadi Resmikan Tiga KCP Bank Sumut 

KCP Medan Johor, Manduamas Tapteng, dan Lahewa Nias Utara

Medan, IDN Times- Gubernur Sumatra Utara (Sumut) Edy Rahmayadi meresmikan Pembukaan Operasional Tiga Kantor Cabang Pembantu (KCP) Bank Sumut. Hal ini guna memperluas jaringan pelayanan kepada masyarakat, Senin (30/5/2022).

Tiga KCP baru tersebut yakni, KCP Medan Johor, Manduamas Tapteng, dan KCP Lahewa Nias Utara.

1. Secara simbolis peresmian tiga KCP Bank Sumut dilaksanakan di KCP Medan Johor

Gubernur Edy Rahmayadi Resmikan Tiga KCP Bank Sumut Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menghadiri sekaligus meresmikan Pembukaan Operasional Kantor Cabang Pembantu Bank Sumut di Komplek Citra Wisata, Jalan Karya Wisata Medan Johor, Senin (30/5/2022).

Secara simbolis peresmian tiga KCP Bank Sumut ini dilaksanakan di KCP Medan Johor, Jalan Karya Wisata Medan, Senin (30/5/2022).

Peresmian ditandai dengan pemotongan pita dan nasi tumpeng. Dengan peresmian ini, Bank Sumut telah memiliki 310 KCP yang tersebar di Sumut dan juga jaringan kantor yang berada di Jakarta dan Batam.

Baca Juga: PSMS Kembali Dapat Dukungan Sponsor dari Bank Sumut Musim Ini

2. Edy mengapresiasi Bank Sumut yang terus melakukan ekspansi bisnis

Gubernur Edy Rahmayadi Resmikan Tiga KCP Bank Sumut Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menghadiri sekaligus meresmikan Pembukaan Operasional Kantor Cabang Pembantu Bank Sumut di Komplek Citra Wisata, Jalan Karya Wisata Medan Johor, Senin (30/5/2022).

Pada kesempatan itu, Edy mengapresiasi Bank Sumut yang terus melakukan ekspansi bisnis dengan menambah kantor jaringan ke seluruh wilayah di Sumut. Diharapkan kemajuan ini terus ditingkatkan untuk menambah pendapatan daerah untuk kemajuan masyarakat.

"Saya harap lebih ditingkatkan lagi, yang keseluruhannya hasil diperoleh untuk kemakmuran rakyat Sumut," ujarnya. 

3. Dukung peningkatan perekonomian daerah

Gubernur Edy Rahmayadi Resmikan Tiga KCP Bank Sumut Ilustrasi Memberi dan Menerima Uang. (IDN Times/Aditya Pratama)

Direktur Utama Bank Sumut, Rahmat Fadillah Pohan, menjelaskan pembukaan KCP ini untuk mendukung peningkatan perekonomian daerah serta penyediaan akses keuangan yang semakin dekat untuk menjangkau masyarakat.

Selain jaringan unit kantor, Bank Sumut juga memiliki layanan keuangan tanpa kantor melalui agen laku pandai SUMUT LINK yang juga tersebar di seluruh wilayah Sumut.

Menurut Rahmat, Bank Sumut juga terus mengembangkan layanan produk dana dan jasanya yang berbasis digital yang akan semakin mempermudah akses dan transaksi keuangan nasabah.

"Keberadaan Bank Sumut sebagai salah satu penggerak perekonomian diharapkan dapat menjadi bank kebanggaan Pemerintah Provinsi Sumut," katanya

Baca Juga: Wagub Ijeck Komitmen Jadikan Bukit Lawang Destinasi Prioritas di Sumut

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya