Bobby Undur Pesta Rakyat HUT ke-433 Medan karena Cuti Bersama

Sejumlah agenda sudah disiapkan

Medan, IDN Times - Sejumlah kegiatan perayaan HUT ke-433 Kota Medan yang jatuh Sabtu (1/7/2023) diundur hingga sepekan ke depan. Hal ini dikatakan Wali Kota Medan, Bobby Nasution.

Bobby mengatakan perayaan tahun ini diundur minggu depan dikarenakan bertepatan dengan cuti bersama.

"Betul HUT Kot Medan ke-433 pada tanggal 1 Juli 2023. Namun, tahun ini bertepatan dengan cuti bersama, maka perayaan dan kegiatannya kita undur minggu depan," jelas Bobby.

1. Bobby akui sudah siapkan pesta rakyat

Bobby Undur Pesta Rakyat HUT ke-433 Medan karena Cuti BersamaWali Kota Medan Bobby Nasution saat upacara memeringati HUT ke-433 Kota Medan (Dok.Istimewa)

Bobby juga mengatakan bahwa Pemko Medan sudah menyiapkan pesta rakyat untuk seluruh masyarakat Kota Medan.

"Pesta rakyat ada. Memang sebenarnya di Minggu ini ada beberapa kegiatan untuk memeriahkan HUT Kota Medan. Tapi banyak yang kita undur maka minggu depan akan kita laksanakan seluruh kegiatan peringati HUT Kota Medan," ungkap Bobby.

2. Sebelumnya Bobby berziarah ke makam

Bobby Undur Pesta Rakyat HUT ke-433 Medan karena Cuti BersamaWali Kota Medan Bobby Nasution berziarah ke makam gubernur dan wali kota pendahulu dalam memeringati HUT ke-433 Kota Medan (Dok.Istimewa)

Sebelumnya, Bobby beserta seluruh jajaran Pemko Medan melakukan upacara penghormatan dalam rangka HUT ke-433 Kota Medan. Bobby tampak berziarah ke tiga makam yakni Raja Inal Siregar, Gubernur Sumut 1988-1998), Agus Salim Rangkuti (Wali Kota Medan 1980-1990), dan AM Saleh Arifin (Wali Kota Medan 1974-1980).

Upacara ini sebagai bentuk penghormatan, untuk mengenang jasa para pahlawan di Kota Medan.

"Sebagai bentuk mengenang para pahlawan yang sudah membangun Kota Medan ini. Selain itu, kita berharap dengan upacara ini seluruh OPD Pemko Medan kembali bersemangat untuk membenahi Kota Medan," ucap menantu Presiden Jokowi ini.

3. Bobby berharap kolaborasi Pemko Medan dan masyarakat dalam merayakan HUT

Bobby Undur Pesta Rakyat HUT ke-433 Medan karena Cuti BersamaWali Kota Medan Bobby Nasution berziarah ke makam gubernur dan wali kota pendahulu dalam memeringati HUT ke-433 Kota Medan (Dok.Istimewa)

Bobby berharap HUT Kota Medan dapat saling berkolaborasi antara masyarakat dan Pemko Medan.

"Harapannya, pemerintah beserta seluruh forkopimda bisa memenuhi keinginan masyarakat, dan masyarakat bisa berkolaborasi dengan Pemko Medan,” pungkasnya.

Baca Juga: Potret Masa Lampau Kawasan Segitiga Kesultanan Deli

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya