Banyak Warga Positif COVID-19, 2 Lingkungan di Medan Diisolasi

Bobby berharap Medan secepatnya jadi zona hijau

Medan, IDN Times - Pemerintah Kota Medan (Pemko Medan) melakukan upaya intensif untuk menekan penyebaran COVID-19. Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution memerintahkan jajaran OPD untuk Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di tingkatan lingkungan Kota Medan.

Tahap awal menjalankan PPKM, dilakukan pada dua lingkungan, Jumat (28/5/2021) dan berlaku hingga tujuh hari ke depan. Pembatasan dilakukan dari pukul 07.00 sampai 06.00 WIB pagi.

Dua lingkungan yang menjalani isolasi adalah Kecamatan Medan Johor tepatnya di Lingkungan VII Kelurahan Gedung Johor, Jalan Eka Rasmi. Selain itu isolasi juga diberlakukan di Lingkungan 10, Kelurahan Tanjung Sari, Kecamatan Medan Selayang.

Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau langsung posko di Medan Johor dan melihatrumah warga yang isolasi mandiri di Komplek Bumi Johor Sentosa.

"Hari ini kita pertama kali melaksanakan PPKM Mikro yang memang harus kita lakukan. Jadi kegiatan masyarakat di sini akan kita batasi mulai jam 7 malam hingga jam 6 pagi," ucap Bobby, Jumat (28/5/2021) malam.

Terlihat juga, Panglima Kodam I/BB Mayjend Hassanuddin, Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak ikut meninjau.

1. Di Kecamatan Medan Johor ada 6 KK isolasi mandiri, Medan Selayang 12 orang

Banyak Warga Positif COVID-19, 2 Lingkungan di Medan DiisolasiWali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution saat melakukan peninjauan PPKM Kota Medan (Dok. Istimewa)

Berdasarkan keterangan dari Camat Medan Johor, Zulfakhri Ahmadi ada sebanyak 6 KK yang terdiri dari 14 warga yang isolasi mandiri di rumah. Itu karena mereka terpapar COVID-19.

"Mulai Sabtu besok akan kita salurkan bantuan untuk warga yang isolasi mandiri," tuturnya.

Sedangkan, untuk Kecematan Medan Selayang saat ini ditemukan ada 12 warga yang terinfeksi COVID-19. "Tadinya 14 namun dua sudah sehat. Jadi tinggal 12, sembilan di rumah isolasi mandiri. Sisanya di rumah sakit," jelas Camat Medan Selayang, Sutan Lubis.

Baca Juga: [FOTO] Potret Terkini Makam COVID di Medan, Sudah 918 Korban Meninggal

2. Warga yang lakukan isolasi mandiri akan dijamin makan dan vitaminnya dari Pemko Medan

Banyak Warga Positif COVID-19, 2 Lingkungan di Medan DiisolasiWali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution saat melakukan peninjauan PPKM Kota Medan (Dok. Istimewa)

Usai meninjau PPKM Mikro, Bobby Nasution menyampaikan bahwa Pemko Medan akan menjamin makan dan vitamin warga Medan yang isolasi mandiri di titik pelaksanaan PPKM Mikro.

"Kita akan membantu warga yang isolasi mandiri di rumah. Makannya tiga kali sehari kita jamin dan akan diantar setiap hari selama tujuh hari. Kita juga akan memperhatikan vitamin hingga gizi warga itu akan diberikan juga nanti," lanjut Bobby.

3. Bobby harap dalam waktu singkat Kota Medan bisa menuju zona hijau

Banyak Warga Positif COVID-19, 2 Lingkungan di Medan DiisolasiWali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution saat melakukan peninjauan PPKM Kota Medan (Dok. Istimewa)

Plt Kadis Kesehatan Kota Medan, Syamsul Nst menjelaskan saat ini pihaknya memiliki sekitar 130 tenaga tracing. "Bila diperlukan akan kita tambah dan itu bisa dari relawan dari Kemenkes yang akan datang ke Medan," katanya.

Di sisi lain, Kota Medan secara keseluruhan saat ini berada di zona oranye COVID-19. Menurun satu tingkat dari zona merah. Bobby berharap, agar dalam waktu sesingkatnya seluruh wilayah Kota Medan menjadi zona hijau.

Baca Juga: Pungli Marak di Medan, Bobby dan Tim Saber akan Perketat Pengawasan

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya