Bobby dan Kahiyang akan Mencoblos di TPS 34 Komplek Tasbih I Medan

Ada 6.933 TPS di Kota Medan

Medan, IDN Times - Masyarakat Kota Medan yang menggunakan hak suaranya pada Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024) hari ini. Tersebar di 6.933 Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 151 Kelurahan dan 21 Kecamatan Kota Medan.

Adapun jumlah DPT Kota Medan pada Pemilu 2024 yakni, 1.853.458 orang, terdiri dari 947.923 perempuan dan 905.535 laki-laki.

Termasuk Wali Kota Medan Bobby Nasution yang akan menentukan pilihnya.

1. Bobby bersama Kahiyang akan coblos di TPS bersama

Bobby dan Kahiyang akan Mencoblos di TPS 34 Komplek Tasbih I MedanWali Kota Medan Bobby Nasution usai menghadiri acara Doa Bersama Pemuka Lintas Agama untuk Pemilu Damai FKBU Kota Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Wali Kota Medan Bobby Nasution bersama istrinya Kahiyang Ayu ini keduanya akan menggunakan hak pilihnya di TPS bersama pada 14 Februari 2024. Saat ditanya akan coblos dimana, Bobby hanya menjawab TPS.

“TPS,” sambil tertawa lepas pada IDN Times, pada Rabu (14/2/2024).

Baca Juga: OTT Tim Sukses Caleg Sibolga, Bawaslu: Pelaku Bisa Dipenjara 4 Tahun

2. TPS Bobby dan Kahiyang ada di TPS 34 Komplek Tasbih I

Bobby dan Kahiyang akan Mencoblos di TPS 34 Komplek Tasbih I MedanWali Kota Medan Bobby Nasution usai menghadiri acara Doa Bersama Pemuka Lintas Agama untuk Pemilu Damai FKBU Kota Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Berdasarkan Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang terdaftar yakni di TPS 34 tepatnya di Komplek Taman Setia Budi Indah (Tasbih) I Blok VV, Kelurahan Asam Kumbang, Kecamatan Medan Selayang. Ini merupakan TPS yang didekat kediaman Bobby. 

Belum diketahui jam pastinya Bobby akan datang ke bilik suara. Diketahui kemungkinan TPS yang sama saat mencoblos di Pilkada Medan sebelumnya.

3. Bobby juga masih menjadi topik pembahasan di seputar Pilpres 2024 karena iparnya

Bobby dan Kahiyang akan Mencoblos di TPS 34 Komplek Tasbih I MedanWali Kota Medan Bobby Nasution usai menghadiri acara Doa Bersama Pemuka Lintas Agama untuk Pemilu Damai FKBU Kota Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Diketahui bahwa, Bobby Nasution juga masih menjadi topik pembahasan di seputar Pilpres 2024 karena iparnya, Gibran Rakabumibg Raka menjadi cawapres nomor urut 02.

Bobby kerap terlibat aktif dalam mengkampanyekan paslon nomor urut 2 Prabowo-Gibran.

Baca Juga: Bantah Caleg dan Timsesnya kena OTT, NasDem Tempuh Jalur Hukum

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya