Golkar Sumut Menang di 14 Kabupaten Kota, 230 Kader Duduk di DPRD

Jumlah kader dari Sumut ke DPR RI meningkat 2 kali lipat

Medan, IDN Times - Partai Golkar menunjukkan taringnya lagi di Sumatera Utara. Total 230 kader asal Sumut duduk di DPRD kabupaten kota dan DPRD Provinsi. Sedangkan 8 kader lainnya berhasil duduk di DPR RI. Total ada 238 kader yang memenangkan Pemilu tahun ini.

Di Sumut saja, dari 33 kabupaten kota, Partai Golkar memimpin perolehan suara di 14 kabupaten kota. Dengan kata lain 14 kursi Ketua DPRD di 14 kabupaten/kota di Sumut akan diduduki oleh kader Golkar.

Sedangkan di 16 kabupaten kota Kader Golkar akan mengisi jabatan wakil Ketua. Artinya hanya 3 kabupaten kota Golkar tidak mendapat kursi pimpinan DPRD.

"Alhamdulillah kemenangan kita di tingkat pusat, provinsi khususnya di Sumut sangat linier dengan kemenangan Golkar di tingkat kabupaten kota juga. Untuk kursi Ketua DPRD kita berhasil menguasai di 14 kabupaten kota di Sumut. Sementara untuk Wakil Ketua DPRD kita berhasil menguasai di 16 kabupaten kota di Sumut," kata Ketua DPD Partai Golkar Sumut, H Musa Rajekshah saat melakukan konferensi pers di Medan, Senin (25/3/2024).

Sementara untuk fraksi Golkar ada di 4 kabupaten yakni Kabupaten Karo, Samosir, Batubara dan Nias Utara.

Baca Juga: Ini Nama 100 Anggota DPRD Sumut Terpilih Periode 2024-2029

1. Ada 8 kader Golkar yang lolos ke DPR RI

Golkar Sumut Menang di 14 Kabupaten Kota, 230 Kader Duduk di DPRDMusa Rajekshah menghadiri acara Pesta Rakyat yang digelar Partai Golkar Deliserdang di Lubukpakam, Minggu (4/2/2024). (Dok. IDN Times)

Jika dibandingkan Pemilu tahun 2019, posisi ketua DPRD di kabupaten kota di Sumut hanya 13, sementara wakil ketua 14. Fraksi di 5 kabupaten kota dan gabungan di 2 kabupaten kota.

Lebih lanjut Ijeck juga mengatakan bahwa secara keseluruhan jumlah kursi di DPRD kabupaten/kota yang ada di Sumut juga mengalami kenaikan.

Pada Pemilu 2024, total kursi yang berhasil diraih caleg-caleg Golkar di 33 kabupaten/kota yakni 208 kursi. Jumlah ini meningkat begitu pesat jika dibandingkan pada Pemilu 2019 lalu hanya meraih 184 kursi.

Ditambah lagi Golkar meraih 22 kursi di DPRD Provinsi Sumut. Total ada 230 kader Golkar di Sumut yang duduk di DPRD Provinsi, Kabupaten dan Kota di Sumut.

Yang lebih signifikan terjadi di DPR RI. Awalnya dari Dapil Sumut hanya menyumbang 4 kader, pada Pileg kali ini naik dua kali lipat menjadi 8 kader yang lolos ke DPR RI.

"Alhamdulillah pada Pemilu 2024 ini jumlah kursi kita meningkat menjadi 208 kursi. Ini semua tidak terlepas dari peran kader, para caleg dan semuanya. Kita patut bersyukur," tegas Ijeck.

2. Golkar harus terus menjaga amanah rakyat

Golkar Sumut Menang di 14 Kabupaten Kota, 230 Kader Duduk di DPRDMusa Rajekshah, Ketua DPD Golkar Sumut (Dok. IDN Times)

Ia berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu kemenangan Partai Golkar sehingga bisa linier sampai tingkat kabupaten/kota.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah memilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sehingga menjadi presiden dan wakil presiden RI periode 2024-2029.

"Kemenangan ini jangan membuat kita jadi jumawa. Harus terus kita jaga amanah ini. Kita perjuangkan aspirasi masyarakat agar pembangunan Sumut ke depan lebih baik dan lebih maju. Semoga Partai Golkar juga bisa terus berbuat untuk masyarakat," katanya.

3. AMPG Sumut Apresiasi kepemimpinan Musa Rajekshah

Golkar Sumut Menang di 14 Kabupaten Kota, 230 Kader Duduk di DPRDKetua DPD Partai Golkar Sumut, Musa Rajekshah saat melakukan konferensi pers di Medan, Senin (25/3/2024). (Dok. IDN Times)

Ketua AMPG (Angkatan Muda Partai Golkar) Sumut, Dedi Dermawan Milaya mengapresiasi semangat pria yang akrab disapa Ijeck tersebut untuk membesarkan Partai Golkar di Sumut dari awal menjabat sebagai Ketua Golkar Sumut 2020 lalu sampai dengan saat ini.

"Seperti kita ketahui bahwa sejak Ketua Ijeck memimpin Golkar Sumut 2020 lalu, ia langsung membuat target-target pencapain agar Golkar menang di Pemilu 2024 ini dan terbukti target itu hari ini tercapai," katanya.

Tentunya ini bentuk pola kepemimpinan yang serius dengan Ijeck yang terus melakukan penguatan organisasi. Melalui konsolidasi dan memberikan reward kepada pengurus DPD kabupaten/kota.

"Jadi ketua Ijeck juga sering memberikan rewads sebagai bentuk memberikan penilaian dan evaluasi setiap tahunnya untuk membesarkan partai. Ini sudah menjadi Program DPD Golkar Sumut kepada DPD Golkar di kabupaten/kota sampai tingkat desa/kelurahan," ujarnya.

Baca Juga: Bawa Golkar Sumut Menang Pemilu, AMPG Sumut Apresiasi Musa Rajekshah

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya