10 Caleg DPR RI Dapil Sumut 3 Peraih Suara Terbanyak, Djarot Terancam

Ahmad Doli Kurnia Tandjung bakal lolos lagi ke senayan

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia masih terus melakukan penghitungan suara atau real count.

Khusus untuk DPR RI Dapil Sumut 3, Per 19 Februari 2024 pukul 13:00 WIB data yang masih sudah 6.874 TPS dari 14.554 TPS atau 47.23 persen. Dari Dapil III akan ada 10 caleg yang akan melenggang ke Senayan.

Beberapa nama beken berstatus incumbent dari Dapil III adalah Ahmad Doli Kurnia Tandjung, Djarot Syaiful Hidayat, Johar Arifin, Hinca Panjaitan, dan Junimart Girsang. Namun pada Pileg kali ini tak semua incumbent berhasil mempertahankan suaranya.

Berikut nama Caleg DPR RI Dapil Sumut 3 peraih suara terbanyak sementara hasil real count KPU Per 19 Februari 2024 pukul 13:00 WIB:

10 Caleg DPR RI Dapil Sumut 3 Peraih Suara Terbanyak, Djarot TerancamKetua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Pengkaderan Djarot Saiful Hidayat klaim PDIP masih solid meskipun Maruarar Sirait keluar untuk ikuti langkah Presiden Jokowi. (IDN Times/Amir Faisol)

Politisi Golkar, Ahmad Doli Kurnia Tandjung masih menjadi peraih suara terbanyak sementara. Ketua Komisi II DPR RI ini mengantongi 40.030 suara sementara. Dengan hasil in sangat berpeluang besar pria yang akrab disapa ADK ini melenggang lagi ke senayan.

Posisi kedua masih dari Golkar yakni Mangihut Sinaga. Pria lulusan sarjana dan magister Hukum ini sudah mengantongi 37.767 suara. Satu lagi politisi Golkar yang mendulang suara terbesar adalah incumbent atas nama Delia Pratiwi Sitepu. Ia sudah mengantongi 21.609 suara dan berada di posisi kesembilan terbanyak sementara.

Jika ketiganya lolos, maka Golkar akan bertambah 1 kursi dari Dapil Sumut 3.

Di posisi tiga peraih suara terbanyak sementara adalah politisi Nasdem, Surya Bakti Batubara dengan 34.944 suara. Kemudian disusul oleh incumbent dari PDIP, Bob Andika Mamana Sitepu dengan raihan 30.700 suara.

Posisi kelima dan keenam juga dari PDIP yakni Junimart Girsang: 28.813 suara dan Bane Raja Manalu 28.131 suara. Pada periode 2019-2024 PDIP mendapatkan 3 kursi dari dapil ini, yakni Djarot Saiful Hidayat, Junimart Girsang, dan Bob Andika Mamana Sitepu.

Bisa jadi pada Pemilu kali ini Djarot akan kehilangan kursinya. Pasalnya ia baru memeroleh 16.093 suara dan terlempar dari 10 besar suara terbanyak.

Posisi ketujuh sementara dihuni incumbent dari Nasdem, Rudi Hartono Bangun. Anak dari mantan Ketua DPRD Sumut, Saleh Bangun ini sudah mengantongi 25.049 suara.

Posisi kedelapan dihuni politisi beken dari Demokrat, Hinca Panjaitan. Ia sudah mengantongi 22.770 suara. Sedangkan posisi kesembilan dari PDIP, Delia Pratiwi Sitepu (21.609 suara).

Di posisi kesepuluh ada Rudolf Saragih dari PDIP. Ia berhasil meraih 20.416 suara sementara ini. Jika urutan ini tidak berubah hingga penghitungan selesai, maka bisa dipastikan PDIP akan meraih 4 kursi dari Dapil III Sumut. Sedangkan Golkar bertambah dari dua kursi menjadi 3 kursi. 

Disusul Nasdem 2 kursi dan Demokrat 1 kursi. Sedangkan, Gerindra (Djohar Arifin), PAN (Nasril Bahar), dan PKS (Anshori Siregar) akan kehilangan kursi di senayan.

Ikuti update penghitungan suara caleg hanya di IDN Times.

Baca Juga: Ini Caleg DPR RI Dapil Riau I dengan Suara Terbanyak Sementara

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya