Aceh Tamiang, IDN Times - Sekolah Dasar (SD) Negeri Babo di Kecamatan Bandar Pusaka, Kabupaten Aceh Tamiang, Aceh, memprioritaskan pemulihan psikologis siswa dalam kegiatan belajar mengajar.
Mereka saat ini terpaksa harus belajar di tenda darurat pascabanjir bandang yang menghancurkan bangunan sekolah pada 26 November 2025.
Selain SD Negeri Babo, di sekolah darurat yang terletak di lapangan Kampung Babo tersebut juga terdapat SMP Negeri 2 Tamiang Hulu dan Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Babussalam Babo. Mereka belajar di tenda.
