Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
-
Barak narkoba di Jermal VII dibakar polisi (dok.Polrestabes Medan)

Medan, IDN Times - Usai melakukan penggerebekan dan membakar barak narkoba di Bumi Perkemahan Sibolangit, Polrestabes Medan kembali melakukan aksi yang sama di Jermal VII Medan pada Kamis (22/1/2026) malam. Di tempat ini barak narkoba dibumihanguskan beserta penyitaan barang bukti di tempat yang diduga kuat terdapat aktivitas perjudian.

Jika di Bumi Perkemahan dan Hotel Sibolangit ada 21 orang yang diringkus, maka di Jermal VII ada 8 orang. Mereka kini telah dibawa ke Mako Polrestabes Medan guna penyelidikan lebih lanjut.

1. Barak narkoba di Jermal VII dibakar polisi, alat-alat perjudian online disita

Pembakaran barak narkoba dan judi di Jermal VII (dok.Polrestabes Medan)

Kabag Ops Polrestabes Medan AKBP Pardamean Hutahaean, membenarkan penggerebekan sekaligus penangkapan para pelaku narkoba. Di kawasan padat penduduk Jermal VII Kecamatan Medan Denai, mereka turut memusnahkan barak narkoba.

"Kami ke sini karena ada informasi dari masyarakat bahwa ada tempat untuk mengonsumsi narkoba dan tempat operasi perjudian daring," kata Pardamean Hutahaean.

Aksi ini disebutnya sebagai komitmen nyata memberantas narkoba dan judi di tengah masyarakat. Sebab, narkoba menjadi salah satu penyebab kejahatan lain terjadi.

"Barak turut dirobohkan dan dibakar, karena di sini menjadi tempat menggunakan narkoba. Kami menegaskan komitmen menciptakan wilayah bebas narkoba dan judi demi Kamtibmas yang aman dan kondusif," lanjutnya.

2. 8 orang yang terlibat jaringan narkoba ditangkap di Jermal VII

Tersangka yang diangkut di Jermal VII (dok.Polrestabes Medan)

Giat yang dilakukan tim gabungan Polrestabes Medan, Sat Brimob, dan Dit Samapta Polda Sumut ini turut mengamankan sejumlah orang. Mereka diduga kuat memiliki peran dalam jaringan narkoba di Jermal VII.

"Dari sini, kami mengamankan 8 orang. Di antaranya 1 perempuan dan 7 laki-laki, serta barang bukti berupa komputer dan beberapa handphone," beber Pardamean.

Para pelaku narkoba diangkut menggunakan mobil patroli malam itu juga. Begitu pula dengan beragam barang bukti yang dilakukan untuk aktivitas judi online.

"Dan kami dapatkan juga beberapa bong di lokasi ini. Kami dari Polrestabes Medan berupaya keras untuk membersihkan narkoba dan judi di wilayah kami," pungkas Pardamean.

3. Sebelumnya, Polrestabes Medan juga ringkus 41 pelaku narkoba di Jermal XV

Barak narkoba di Jermal VII dibakar polisi (dok.Polrestabes Medan)

Masih di wilayah yang berdekatan, Polrestabes Medan sebelumnya telah menggerebek kawasan barak judi sekaligus narkoba di Jermal XV, Kecamatan Medan Denai. Bahkan di tempat ini ada 41 orang yang diringkus pada Kamis (15/1/2025).

“Petugas mengamankan total 41 orang yang diduga terlibat untuk menjalani proses hukum lebih lanjut. Tindakan tegas ini tidak hanya bertujuan menindak pelaku kejahatan narkoba, tetapi juga memutus mata rantai peredaran narkotika yang merusak generasi bangsa,” kata Kapolrestabes Medan Kombes Jean Calvijn Simanjuntak.

Uniknya, di lokasi-lokasi yang dimusnahkan ini, pihaknya menemukan barak-barak narkoba yang baru saja dibangun. Calvijn mengatakan bahwa sebelumnya barak tersebut telah dihancurkan dan dibakar mereka.

“Temuan ini menjadi bukti bahwa para pelaku terus berupaya mencari celah untuk menghidupkan kembali aktivitas ilegalnya. Tempat tersebut adalah tempat dan barak narkoba yang selama ini dijadikan lokasi transaksi serta penyalahgunaan narkotika,” pungkasnya.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team