Medan, IDN Times – Pandemik COVID-19 belum menunjukkan tanda mereda. Angkanya terus meroket saban hari di Indonesia.
Pencegahan pun satu-satunya cara sebelum vaksin ditemukan. Penggunaan masker menjadi kebiasaan baru di tengah masyarakat sebagai salah satu bentuk pencegahan.
Peneliti Universitas Sumatera Utara (USU) membuat inovasi masker penangkal corona. Dia memanfaatkan kalsium organik dari berbagai bahan yang diolahnya sendiri. Masker itu akan direndam ke dalam air kalsium sebelum digunakan.