Medan, IDN Times - Ketua PPIH Debarkasi Medan Ahmad Qosbi mengungkapkan rasa syukur jemaah haji Kelompok Terbang (Kloter) 20 Debarkasi Medan berangkat dan pulang ke Tanah Air dalam keadaan utuh.
“Alhamdulillah jemaah haji tiba di Tanah Air dalam keadaan selamat dan sehat wal afiat serta dalam keadaan utuh,” ungkapnya saat menyambut jemaah haji Kloter 20 di Aula 1 Madinatul Hujjaj Asrama Haji Medan, Sabtu (5/7/2025).