Mandailing Natal, IDN Times - Ketua DPRD Kabupaten Mandailing Natal Marganti Batubara mengungkap fakta baru soal pengunduran diri Dahlan Hasan Nasution dari kursi Bupati. Mulai dari alasan Dahlan hingga telepon dari Presiden Joko Widodo yang membatalkan pengunduran diri yang diajukan sang Bupati.
Marganti juga sudah menemui Dahlan. Sang Bupati pun bercerita banyak. Bahkan semakin menguatkan jika pengunduran diri itu lantaran perolehan suara Joko Widodo-Ma’ruf Amin anjlok di Madina.