Oki Doni Siregar (Dok. Istimewa)
Oki Doni Siregar merupakan darah asli Aceh yang lahir pada tanggal 29 Januari 1969 di Kuala Simpang, Aceh Tamiang, Aceh. Karir Oki Doni Siregar diawali dengan berkarir di Kota Tebing Tenggi.
Ia dikenal sebagai sosok yang aktif dalam berorganisasi dan memiliki relasi yang luas. Oki Doni aktif dalam beberapa organisasi antara lain dengan menjabat sebagai sekretaris DPD KNPI Kota Tebing Tinggi pada Tahun 2007.
Saat ini, Oki Doni Siregar juga masih aktif dalam organisasi MPC Pemuda Pancasila. Oki Doni Siregar juga aktif dalam mengikuti kegiatan volunter dan relawan, Beliau juga sangat dekat dengan beberapa aktivis intelektual mahasiswa di kota Tebing Tinggi.
Oki Doni Siregar juga menempati jabatan sebagai Dewan Penasehat di Beberapa Organisasi Mahasiswa antara lain HIMMAH, GPA, PMII, GP Ansor. Beliau juga saat ini masih menjabat sebagai Ketua Pimpinan Daerah Nahdlatul Ulama (NU) Kota Tebing Tinggi.
Dalam karir di bidang politik pemerintahannya, Oki Doni Siregar mengawali dengan bergabung dan menjadi anggota salah satu partai nasional yaitu partai Nasdem di Kota Tebing Tinggi. Oki Doni Siregar juga diamanahi untuk memangku jabatan sebagai Ketua Partai Nasdem Kota Tebing Tinggi.
Tidak sampai situ saja, jejak karir Oki Doni Siregar juga sangat baik. Sebelumnya dia pernah menjabat sebagai Direktur Umum PDAM Tirta Bulian. Namun, setelah Wakil Wali Kota Tebing Tinggi yaitu Irham Taufik meninggal dunia.
Kemudian, Wali Kota Tebing Tinggi yaitu Ir. H. Umar Zunaidi Hasibuan, MM mengusulkan Oki Doni Siregar untuk menduduki kursi jabatan sebagai Wali Kota Tebing Tinggi yang menggantikan mantan Wakil Wali Kota Irham Taufik yang meninggal dunia.
Oki Doni Siregar secara resmi dilantik oleh Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho, dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kota Tebing Tinggi. Oki Doni Siregar sudah dilantik sejak tahun 2014.