Dolly Putra Parlindungan Pasaribu menjadi satu dari sekian banyak nama politisi dengan latar belakang pengusaha. Pria yang mulai menjabat sejak 26 Februari 2021 ini memiliki perjalanan panjang sebelum akhirnya menjadi orang nomor satu di Tapanuli Selatan.
Bermula menjadi karyawan salah satu bank sebagai account officer, Dolly Putra Parlindungan Pasaribu dapat dikatakan memiliki banyak pengalaman di dunia keuangan.
Selain bekerja sebagai karyawan, Dolly Pasaribu juga adalah seorang pengusaha. Berbagai bidang usaha ia miliki, seperti lembaga kursus, kuliner, dan toko bunga.
Meskipun latar belakang yang ia miliki tidak berkaitan dengan dunia politik, Dolly memiliki garis keturunan seorang politisi yang sangat lekat padanya. Ia adalah anak sulung dari Panusunan Pasaribu, Bupati Tapanuli Tengah yang menjabat pada periode 1995–2001.
Panusunan Pasaribu, ayah dari Dolly Putra Parlindungan Pasaribu yang saat ini merupakan Ketua Wali Amanat Universitas Sumatera Utara (USU).
Yuk simak perjalanan kariernya: