Medan, IDN Times - Kapolri Jenderal Listyo Sigit datang ke Sumatera Utara meninjau 29 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang akan dibangun. Di mana dalam hal ini dapur-dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) itu dicanangkan beroperasi dalam waktu dekat, termasuk yang berada dalam naungan Polrestabes Medan.
Meskipun ada 29 SPPG yang baru groundbreaking (peletakan batu pertama), namun sebelumnya ada 2 SPPG sudah beroperasi dan 5 yang telah memasuki tahap verifikasi. Kapolri menjelaskan bahwa pencanangan anggaran untuk satu dapur bisa menghabiskan setidaknya Rp1,3 sampai Rp1,4 miliar.