Total 16 Jemaah Haji Asal Sumut Wafat, Berikut Ini Nama-namanya

- Jemaah haji asal Sumut selesai ibadah haji dengan 98,63% telah tiba
- Sebanyak 16 jemaah haji wafat dari berbagai kloter dan kabupaten/kota asalnya
- Rekapitulasi nama-nama jemaah haji yang wafat dan penyebab serta tempat pemakamannya
Medan, IDN Times - Jemaah haji asal Sumut telah selesai melaksanakan ibadah haji, yang terdiri dari 24 kelompok terbang atau kloter.
Jemaah haji berjumlah 8.350 beserta petugas TPHI, TPIHI, dan TKHI yang telah sampai sejak kloter 1 hingga kloter 24.
Terinci untuk jemaah haji ini tanpa petugas 8.235 orang, dan khusus untuk wilayah Sumut 8.143 orang. Artinya sekitar 98,63 persen jemaah haji telah tiba. Sedangkan yang wafat berjumlah 16 jemaah haji.
Berdasarkan rekapitulasi jemaah haji yang wafat ada 9 kabupaten/kota dari asalnya. Yakni, Labuhan Batu Selatan, Kota Medan, Padangsidempuan, Mandailing Natal, Padang Lawas, Deli Serdang, Padang Lawas Utara, Serdang Bedagai, dan Tapanuli Tengah.
Berikut 16 nama-nama jemaah haji yang telah wafat.
Dari kloter 016 manifest 178 atas nama Adam Chairuddin Harahap bin Muhammad Chalil Harahap, jenis kelamin laki-laki, tutup usia 51 tahun, alamat Cikampak Pekan, Aek Batu, Kota Pinang/Torgamba/Silangkitang, Labuhan Batu Selatan, Sumatera Utara. Wafat tanggal 22 Mei 2025, disebabkan Acute Myocardial dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 008 manifest 132 atas nama Marsahala Siregar bin Tongku Pangulu, jenis kelamin laki-laki, tutup usia 73 tahun, alamat Perumahan Stella Residence, Simpang Selayang, Medan Tuntungan. Wafat tanggal 29 Mei 2025, disebabkan Other Sepsis, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 001 manifest 096 atas nama Damri Mgr Somalap bin Mangaraja Somalap, tutup usia 65 tahun, alamat Lubuk Raya, Padang Sidempuan. Wafat tanggal 3 Juni 2025, disebabkan Cardiogenic Shock, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 010 manifest 029 atas nama Hasanah Sarpin Binti Sarpin Siregar, tutup usia 73 tahun, alamat Panyabungan Utara, Mandailing Natal. Wafat tanggal 7 Juni 2025, disebabkan Acute Myocardial Infarction, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 021 manifest 099 atas nama Masrul Elvi Lubis bin Maksum Lubis, tutup usia 66 tahun, alamat Bandar Selamat, Kota Medan. Wafat 6 Juni 2025, disebabkan Other Acute Ischaemic Heart, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 018 manifest 037 atas nama Doharni Harahap binti Alm. H. Nasaruddin Harahap, tutup usia 70 tahun, alamat Siolip, Padang Lawas. Wafat 9 Juni 2025, disebabkan Systolic (Congestive) Heart dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 002 manifest 036 atas nama Sanusi Siagian bin Biyong Siagian, tutup usia 81 tahun, alamat Percut Sei Tuan, Deli Serdang. Wafat 5 Juni 2025, disebabkan Septicaemia Due to Streptococc, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 002 manifest 031 atas nama Alimuddin Kanuddin Parinduri bin Kanuddin Parinduri, tutup usia 61 tahun, alamat Bandar Klippa, Percut Sei Tuan. Wafat 10 Juni 2025, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 023 manifest 118 atas nama Bgd Kadudukon bin Jabonggal, tutup usia 75 tahun, alamat Padang Bolak, Padang Lawas Utara, Sumut. Wafat 9 Juni 2025, dimakamkan di Muasim, Makkah.
Dari kloter 014 manifest 282 atas nama Juwaeni Hardjo Suwandi Bin Harjo Suwandi, tutup usia 70 tahun, alamat Dusun I, Sukajadi, Perbaungan, Serdang Bedagai, Sumut. Wafat 15 Juni 2025, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 011 manifest 124 atas nama Kosiri Ningsih Casdari Bin Sebayang, tutup usia 63 tahun, alamat Jalan Karya Lk. VII No. 60, Sei Agul, Medan Barat, Medan, Sumut. Wafat 15 Juni 2025, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 022 manifest 222 atas nama Anisah Amalia Binti Ismail, tutup usia 58 tahun, alamat Jl. Letda Sujono Gg. Rukun No. 14, Badar Selamat, Medan Tembung, Medan, Sumut. Wafat 16 Juni 2025, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 009 manifest 282 atas nama Erwin Dasnir Tanjung Bin Dasnir Tanjung, tutup usia 59 tahun, alamat Jalam Kejaksaan No. 29, Petisah Tengah, Medan Petisah, Kota Medan, Sumut. Wafat 19 Juni 2025, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 009 manifest 057 atas nama Sri Sukenti Sukemi Binti H. Sukemi, tutup usia 63 tahun, alamat Jalan Padang No. 8 Badar Selamat, Medan Tembung, Medan, Sumatera Utara. Wafat 20 Juni 2025, dimakamkan di Sharae'e, Makkah.
Dari kloter 004 manifest 037 atas nama Nurmalis Ujang Binti Ujang, tutup usia 54 tahun, alamat Pasar II Dusun XV Gg. Karya Tembung, Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatera Utara. Wafat 16 Juni 2025, dimakamkan di Deli Serdang, Sumut.
Dari kloter 021 manifest 297 atas nama Burhanuddin Nasution Bin Saidi Hud Nasution, tutup usia 65 tahun, alamat Jalan KH. Dewantara Blok C No. 84 Pandan, PandanSitahuis/Sarudik, Tapanuli Tengah, Sumut. Wafat 1 Juli 2025, dimakamkan di Baqi, Madina