Jet Tempur F-16 Singapura Jatuh Saat Gagal Lepas Landas

RSAF dan MINDEF Singapura lakukan investigasi

Batam, IDN Times - Satu jet tempur F-16 milik Angkatan Udara Republik Singapura (RSAF) mengalami kegagalan dan jatuh di Pangkalan Udara Tengah Singapura.

Insiden itu terjadi pada pukul 12.35 waktu setempat ketika pesawat sedang lepas landas, seperti dilaporkan di halaman Kementerian Pertahanan (MINDEF) Singapura.

Seorang pilot terlibat dalam situasi darurat tersebut, tetapi berhasil menyelamatkan diri dengan prosedur eject sebelum pesawat jatuh di Pangkalan Udara Tengah.

Pilot tersebut dinyatakan selamat dan dalam keadaan stabil. Diketahui juga bahwa tidak ada personel lainnya yang menjadi korban dalam insiden tersebut.

Penyelidikan mendetail telah dilakukan oleh RSAF dan MINDEF, pihaknya juga akan memberikan informasi terbaru kepada publik seiring dengan perkembangan dari hasil investigasi.

Baca Juga: Kolaborasi Hijau Dapat Perangi Emisi Karbon di Kota Batam

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya