Isu Blok Medan Pengaruhi Elektabilitas di Pilgub Sumut? Ini Kata Bobby

Belakangan isu Blok Medan kian mencuat

Medan, IDN Times – Isu Blok Medan yang terungkap dalam sidang Mantan Gubernur Maluku Utara (Malut) Abdul Gani Kasuba tentang pertambangan belakangan terus mencuat. Sejumlah unjuk rasa terjadi di Kota Medan mendesak Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution menjawab tudingan itu.

Isu itu pun kian menghangat jelang pendaftaran Bobby sebagai Bakal Calon Gubernur Sumut. Publik menilai, isu ini bakal memengaruhi elektabilitas Bobby yang akan melawan petahana Edy Rahmayadi.

1. Bobby bertahan pada komentarnya saat isu Blok Medan pertama mencuat

Isu Blok Medan Pengaruhi Elektabilitas di Pilgub Sumut? Ini Kata BobbyPasangan Bakal Calon Gubernur Sumatra Utara Muhammad Bobby Afif Nasution - Surya usai mendaftar di KPU, Rabu (28/8/2024). (IDN Times/Prayugo Utomo)

Awak media menanyakan ihwal pengaruh isu Blok Medan kepada Bobby saat dirinya mendaftarkan diri ke KPU Sumut, Rabu (28/8/2024). Namun menantu Presiden Joko Widodo itu, enggan mengomentari lebih lanjut.

“Untuk tentang itu saya sudah sampaikan, saya sudah steatment tentang itu, jadi silakan, saya belum ada berubah steatment tentang itu,” kata Bobby di depan gedung KPU Sumut, Rabu petang.

Komentar Bobby soal Blok Medan disampaikannya pada 3 Agustus 2024 lalu. Dia enggan berkomentar karena menilai, itu merupakan materi persidangan.

"Itu kan hasil sidang, ya... Saya rasa kalau dikomentari, tidak etis. Silakan saja, apa yang disebutkan saya ikut saja, di persidangan ya," ujarnya.

2. Ada spanduk hingga demo tentang Blok Medan

Isu Blok Medan Pengaruhi Elektabilitas di Pilgub Sumut? Ini Kata BobbyBobby-Surya mendaftar ke KPU Sumut (IDN Times/Indah Permata Sari)

Belakangan, isu Blok Medan santer dibicarakan di Kota Medan. Bahkan, sejumlah spanduk yang bertuliskan "Selamat Datang di Blok Medan" muncul di sejumlah titik jalan Kota Medan.

Spanduk terlihat terpampang di beberapa titik. Salah satunya ada di Jalan Sisingamangaraja tepat di depan Mesjid Raya Al-Mahsun. Selain itu ada yang terpasang di wilayah lapangan merdeka, dan wilayah Pinang Baris. Namun, belum diketahui pasti siapa orang yang memasang spanduk tersebut.

Selain spanduk, unjuk rasa tentang Blok Medan ini, juga berlangsung di Kota Medan. Massa dari Front Marhaenis Indonesia (FMI) menggelar unjuk rasa di depan kantor Walikota Medan pada Senin (26/8/2024). Dalam aksi tersebut, massa meminta aparat penegak hukum menangkap Walikota Medan Bobby Nasution jika terbukti terlibat dalam kasus Blok Medan.

3. Nama Kahiyang terseret dalam Blok Medan

Isu Blok Medan Pengaruhi Elektabilitas di Pilgub Sumut? Ini Kata BobbyBobby Nasution dan Surya mendatangi kantor KPU Sumut untuk mendaftar jadi Paslon Gubernur Sumut (IDN Times/Indah Permata Sari)

Sebelumnya, nama istri Wali Kota Medan Bobby Nasution yang juga anak Presiden Joko "Jokowi" Widodo, Kahiyang Ayu, mendadak muncul dalam persidangan dugaan korupsi Gubernur nonaktif Maluku Utara, Abdul Ghani Kasuba. Keduanya dikaitkan dengan blok Medan dalam pengurusan izin usaha pertambangan (IUP).

Istilah blok Medan pertama kali disebut Kepala Dinas ESDM Maluku Utara Suryatnto Andili yang dihadirkan sebagai saksi dalam persidangan. Ia menyebutr istilah itu kerap dipakai dalam pengurusan IUP di Maluku Utara.Berbeda dengan keterangan saksi, Abdul Ghani Kasuba menyebut istilah blok Medan dipakai karena usaha pertambangan dimiliki Kahiyang Ayu.

Abdul Ghani Kasuba bahkan tak menampik pernah ke Medan. Ia juga mengajak keluarga serta Muhaimin Syarif dan istrinya.

Juru Bicara KPK Tessa Mahardika mengatakan pihaknya tak menutup peluang memanggil Kahiyang. Namun, hal itu dilakuka sesuai dengan kebutuhan penyidik."Apabila keterangan saksi yang dimaksud itu betul-betul dibutuhkan dalam rangka memperkuat keyakinan hakim memutus perkara, tentunya dapat dilakukan pemanggilan," ujar Tessa pada Selasa, 6 Agustus 2024.

Baca Juga: Pilgub Sumut 2024, Berkas Bobby-Surya Dinyatakan Lengkap

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya