Kloter 1 Tiba di Aceh, Seorang Jemaah Tertunda karena Paspor Hilang

Jemaah yang kembali 329 orang

Banda Aceh, IDN Times - Kelompok Terbang (Kloter) 1 Embarkasi Aceh selesai melaksanakan seluruh kegiatan ibadah haji. Rombongan yang membawa 329 jemaah haji itu telah kembali ke Tanah Air, pada Rabu (5/7/2023).

Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Aceh, Azhari mengatakan, Kloter 1 tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar, pada Rabu, dini hari.

“Jemaah Kloter 1 sudah check out dari hotel di Makkah sejak Selasa (4/7/2023) pukul 10.00 waktu setempat dan diberangkatkan ke Jeddah,” kata Azhari, pada Rabu (5/7/2023).

1. Ada 171 jemaah laki-laki dan 221 perempuan

Kloter 1 Tiba di Aceh, Seorang Jemaah Tertunda karena Paspor HilangJemaah haji Kloter 1 Embarkasi Aceh saat tiba di Bandara Internasional SIM Blang Bintang, Aceh Besar. (Dokumentasi Kanwil Kemenag Aceh untuk IDN Times)

Sebelum tiba di Tanah Air, Kloter 1 Embarkasi Aceh dikatakan Azhari, berangkat dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, Arab Saudi, pukul 15.18 waktu setempat dan tiba di Aceh pukul 03.17 WIB.

“Jemaah Kloter 1 terdiri dari 171 laki-laki dan 221 perempuan, berasal dari Kota Banda Aceh, Kabupaten Aceh Besar, dan Kabupaten Pidie Jaya,” ujarnya.

Baca Juga: Ini Nama Jemaah Haji Asal Sumut yang Wafat saat Wukuf di Arafah

2. Hilang paspor, seorang jemaah terpaksa ditunda pulang

Kloter 1 Tiba di Aceh, Seorang Jemaah Tertunda karena Paspor HilangJemaah haji Kloter 1 Embarkasi Aceh saat tiba di Bandara Internasional SIM Blang Bintang, Aceh Besar. (Dokumentasi Kanwil Kemenag Aceh untuk IDN Times)

Ketua PPIH Aceh menyampaikan, ada seorang jemaah haji asal Kabupaten Aceh Besar yang ditunda kepulangannya bersama Kloter 1. Jemaah tersebut disebut kehilangan paspor saat berada di Jedaah.

“Tapi, karena Surat Keterangan Pengganti Paspor (SKPP) sudah ada, ia akan pulang bersama jemaah Kloter 03-BTJ nanti,” ungkap Azhari.

Tidak hanya itu, ada dua jemaah dari Kloter 1 yang dimutasi ke Kloter 4, yakni  Anwar Usman dan Al Marhamah. Pemutasian tersebut dilakukan karena ada jemaah yang mutasi masuk dari Embarkasi Jakarta, yaitu Usman Ali dan Muhammad Sanusi Basyah.

3. Jumlah jemaah Kloter 1 saat berangkat 393 orang

Kloter 1 Tiba di Aceh, Seorang Jemaah Tertunda karena Paspor HilangKeberangkatan Jemaah Calon Haji Embarkasi Aceh Kloter 1 dari Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM), Kabupaten Aceh Besar, Aceh. (Dokumentasi Kanwil Kemenag Provinsi Aceh untuk IDN Times)

Sebelumnya diberitakan, Kloter 1 Embarkasi Aceh memberangkatkan 393 jemaah haji dari Bandara Internasional SIM Blang Bintang, ke Bandara Prince Mohammed bin Abdulaziz Madinah, pada Rabu (24/5/2023) sekitar pukul 07.34 WIB.

“Jemaah yang terdiri dari 170 laki-laki dan 223 perempuan tersebut diberangkatkan dengan pesawat 777-300ER milik maskapai Garuda Indonesia,” kata Azhari, pada Rabu (24/7/2023).

Baca Juga: 360 Jemaah Haji Kloter 1 Asal Sumut Tiba di Medan 

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya