Hujan Deras, 10 Kecamatan di Aceh Utara Terendam Banjir

Lebih kurang 155 KK mengungsi

Aceh Utara, IDN Times - Hujan dengan intensitas tinggi yang melanda Kabupaten Aceh Utara dan Kabupaten Bener Meriah selama dua pekan terakhir mengakibatkan sejumlah sungai meluap.

"Debit air Sungai Krueng Keureuto, Sungai Krueng Peuto dan Sungai Krueng Pase mulai meninggi dan meluap sehingga merendam pemukiman warga," kata Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) Ilyas Yunus, pada Rabu (21/12/2022).

1. Banjir landa 10 kecamatan di Kabupaten Aceh Utara

Hujan Deras, 10 Kecamatan di Aceh Utara Terendam BanjirBanjir landa Kabupaten Aceh Utara. (Dokumentasi BPBA untuk IDN Times)

Debit air dari ketiga sungai yang meluap dikatakan Ilyas, merendam lebih kurang 40 gampong di 10 kecamatan dalam wilayah Kabupaten Aceh Utara sejak Selasa (20/12/2022) dengan ketinggian air berkisar 30-100 sentimeter.

Adapun daerah yang terendam banjir, yakni 15 gampong di Kecamatan Matangkuli, sembilan gampong di Kecamatan Banda Baru, lima gampong di Kecamatan Samudera, dan tiga gampong di Kecamatan Syamtalira Bayu.

Selanjutnya masing-masing dua gampong di Kecamatan Lhoksukon dan Kecamatan Syamtalira Aron serta masing-masing satu gampong di Kecamatan Cot Girek, Kecamatan Nibong, Kecamatan Nisam, dan Kecamatan Simpang Keuramat.

2. Lebih kurang 155 KK mengungsi ke menasah

Hujan Deras, 10 Kecamatan di Aceh Utara Terendam BanjirBanjir landa Kabupaten Aceh Utara. (Dokumentasi BPBA untuk IDN Times)

Selain merendam pemukiman warga, banjir juga mengikis tanggul sungai di beberapa titik dalam kawasan Gampong Tanjung Reungkam, Kecamatan Samudera dan menjebolkan tanggul di Kecamatan Syamtalira Aron.

Tidak hanya itu, fasilitas umum ikut terdampak seperti empat sekolah serta longsornya badan jalan utama di Gampong Seuneubok Kecamatan Nisam. Selanjutnya, lebih kurang 230 hektare lahan persawahan ikut terendam.

Untuk jumlah korban terdampak sekaligus pengungsi lebih kurang 155 kepala keluarga (KK) atau 300 jiwa di Gampong Teupin Ara, Kecamatan Samudera.

"Titik pengungsi berada di menasah Teupin Ara. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini," ujar Ilyas.

3. Debit air empat sungai masih terus naik

Hujan Deras, 10 Kecamatan di Aceh Utara Terendam BanjirBanjir landa Kabupaten Aceh Utara. (Dokumentasi BPBA untuk IDN Times)

Hingga kini, ketinggian debit air dari Sungai  Krueng Keureuto, Sungai Krueng Peuto, Sungai Krueng pase dan Sungai Krueng Pirak dikatakan Ilyas, terus mengalami kenaikan.

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Utara masih terus melakukan koordinasi dengan perangkat desa untuk dapat melapor mengenai perkembangan banjir.

Baca Juga: Polemik Median Jalan Medan Johor, Pedagang Protes Omzet Anjlok

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya