Jelang Tahun Baru, Harga Ikan dan Kerang di TPI Percut Merangkak Naik

Cuaca disebut menjadi faktor naiknya harga ikan

Deli Serdang, IDN Times - Jelang tahun baru 2024, harga ikan merangkak naik. Salah satu lonjakan tersebut terjadi di wilayah Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Bagan Percut, Kecamatan Percut Sei Tuan.

Pantauan IDN Times, Selasa (26/12/2023), TPI Percut Sei Tuan terpantau ramai seperti biasanya, di mana proses jual-beli ikan sudah dimulai sejak pagi. Dan di tempat ini pula yang berdekatan dengan wisata kuliner Bagan Percut turut menawarkan harga beli ikan dengan paket tertentu mulai dari Rp50 ribu.

1. Harga ikan rata-rata naik, rentang Rp5 ribu sampai Rp10 ribu

Jelang Tahun Baru, Harga Ikan dan Kerang di TPI Percut Merangkak NaikIkan gembung puring yang mengalami kenaikan (IDN Times/Eko Agus Herianto)

TPI Percut Sei Tuan ramai dikunjungi pembeli. Mulai dari para pembeli yang akan menjualnya lagi di kota Medan berskala besar, sampai wisatawan yang sengaja mampir di sana dan mengolahnya langsung. Mengingat Bagan Percut merupakan wisata kuliner yang berada di Deli Serdang.

"Harga ikan saat ini rata-rata naik semua perkilogramnya. Gembung puring Rp45 ribu, padahal sebelumnya Rp40 ribu. Udang vaname naiknya juga drastis, yang mulanya Rp75 ribu sekarang Rp85 ribu," kata Abdurrahman Lubis selaku pengepul ikan di TPI Percut.

Tak hanya harga gembung puring dan udang vaname yang mengalami kenaikan. Cumi-cumi juga naik sekitar Rp5 ribu sampai Rp10 ribu.

"Cumi-cumi Rp75 ribu yang biasanya kita bisa dapat di harga Rp65 ribu sampai Rp70 ribu. Ikan lidah siam sekarang Rp60.000, kakap putih Rp50 ribu, kerapu Rp75 ribu, kakap merah Rp75 ribu, nila Rp35 ribu, bawal Rp80 ribu," beber Abdur.

 

Baca Juga: Tertimbun Longsor, Akses Panyabungan-Natal Terputus

2. Beberapa tetap stabil, seperti kepiting, rajungan, hingga ikan kakap putih

Jelang Tahun Baru, Harga Ikan dan Kerang di TPI Percut Merangkak NaikTempat Pelelangan Ikan Bagan Percut (IDN Times/Eko Agus Herianto)

Dinas Perikanan Deli Serdang sebelumnya telah merilis harga jual ikan per 19 Desember 2023 yang salah satunya diambil dari TPI Percut Sei Tuan. Di antaranya dencis Rp30 ribu, gulama Rp15 ribu, kembung Rp30 ribu, kembung halus Rp25 ribu, ikan lidah kasar Rp42 ribu, ikan selar sedang Rp30 ribu, senangin Rp40 ribu. Ada pula gembung puring yang masih Rp40 ribu, tongkol Rp30 ribu, ikan selar kasar Rp35 ribu, kerapu Rp80 ribu.

Sementara itu udang vaname masih Rp60 ribu, gurita Rp35 ribu, cumi Rp50 ribu, sotong Rp30 ribu, dan kepah Rp12 ribu.

"Rata-rata harga jual naik. Yang stabil harganya di sini rajungan, kepiting, nila, sama kakap putih," kata Abdur.

3. Cuaca disebut menjadi faktor melonjaknya harga jual ikan

Jelang Tahun Baru, Harga Ikan dan Kerang di TPI Percut Merangkak NaikKerang batu yang mengalami kenaikan harga sampai Rp15 ribu (IDN Times/Eko Agus Herianto)

Abdur menjelaskan jika di antara semuanya, yang mengalami kenaikan paling drastis adalah kerang batu. Kerang tersebut bahkan naik sampai Rp15 ribu. 

"Kerang batu yang awalnya sekilo Rp20 ribu, sekarang Rp35 ribu," bebernya.

Naiknya harga ikan menjelang tahun baru salah satunya disebabkan oleh faktor cuaca. Abdur menilai hal ini sangat berpengaruh terhadap hasil tangkapan dan harga jual.

"Karena beberapa hari dalam minggu ini sering kali hujan, terus yang melaut juga tidak ada, otomatis tidak ada barang. Sekali pun ada, pasti rata-rata mengalami lonjakan. Naiknya harga ikan ini sebenarnya sama-sama menimbulkan keluhan baik kepada saya sebagai penjual atau pembeli," pungkasnya.

 

Baca Juga: 91 Desa di Aceh Terendam Banjir, Diperkirakan Bakal Meluas

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya