Anies Baswedan Bakal Beberkan Dinamika Politik 2024 di Panggung IMGS

Yuk saksikan Anies di stage Visionary Leaders IMGS 2023

Nama Anies Baswedan tak pernah sepi dari pemberitaan. Terlebih saat namanya resmi ditetapkan KPU RI sebagai Calon Presiden RI yang akan bertarung pada Pilpres 14 Februari 2024 nanti.

Anies akan turut berbicara di stage Visionary Leaders pada Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2023.Tampil pada sesi 5, Anies akan berbicara tentang "Indonesia's Electoral Epoch: Unveiling the Dynamics of the Pivotal 2024 Election" pada hari pertama, Jumat 24 November 2023.

Pengin tahu soal sosok Anies dan perjalanan kariernya? Yuk, simak ulasan IDN Times.

1. Jadi Rektor Universitas Paramadina saat masih berusia 38 tahun

Anies Baswedan Bakal Beberkan Dinamika Politik 2024 di Panggung IMGSSumber Gambar: syafiqb.com

Anies Rasyid Baswedan lahir di Kuningan 7 Mei 1969, kini berusia 53 tahun. Ayahnya Rasyid Baswedan pernah menjadi Wakil Rektor Universitas Islam Indonesia dan ibunya Aliyah Rasyid adalah dosen dan Guru Besar Universitas Negeri Yogyakarta.

Anies Baswedan merupakan lulusan Fakultas Ekonomi di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta. Saat masih berkuliah, ia pernah menjabat sebagai presiden senat mahasiswa UGM.

Kemudian ia menempuh pendidikan S2 di University of Maryland, School of Public Policy, College Park, Amerika Serikat dan S3-nya selesai pada tahun 2004 di Northern Illinois University, Department of Political Science, Dekalb, Illinois, Amerika Serikat.

Anies Baswedan sudah memiliki karier cemerlang sejak usia musa. Anies Baswedan sempat menjadi peneliti dan koordinator proyek di Pusat Antar Universitas Studi Ekonomi UGM pada 1994-1996.

Dikutip laman resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Jakarta, pada tahun 2000 sampai 2004 ia pernah menjadi peneliti pada The Office of Research, Evaluation, and Policy Studies, Northern Illinois University.

Setelah menyelesaikan studi doktornya, Anies Baswedan sempat bekerja sebagai manajer riset di IPC Inc. Chicago, Illinois, Amerika.

Anies Baswedan pernah menduduki posisi direktur riset The Indonesian Institute yang merupakan lembaga penelitian kebijakan publik pada 2005 hingga 2009. Tak hanya itu, ia pernah menjadi ketua Yayasan Gerakan Indonesia Mengajar pada 2010-2013.

Saat itu Anies Baswedan masih menjabat sebagai Rektor Universitas Paramadina sejak 15 Mei 2007. Kala itu ia masih berusia 38 tahun, dan menjadi rektor termuda di Indonesia.

2. Ingat JIS pasti ingat Anies

Anies Baswedan Bakal Beberkan Dinamika Politik 2024 di Panggung IMGSSuasana JIS di malam hari. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Anies Baswedan mulai menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta pada Oktober 2017. Bersama Sandiaga Uno, saat itu ia berhasil unggul dari pasangan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Djarot Saiful Hidayat.

Anies-Sandiaga saat itu diusung oleh Partai Gerindra dan PKS. Sedangkan Ahok-Djarot didukung PDI Perjuangan, Golkar, Hanura, dan NasDem.

Namun beberapa waktu kemudian, Sandiaga mundur dari posisi wakil gubernur untuk maju sebagai calon wakil presiden. Posisinya digantikan Ahmad Riza Patria yang terpilih lewat pemilihan di DPRD DKI Jakarta.

Sebelumnya, pada 2014, ia dipilih Presiden Joko "Jokowi" Widodo sebagai Menteri Kebudayaan dan Pendidikan Dasar dan Menengah. Kemudian ia terkena reshuffle pada 27 Juli 2016.

Setelah resmi menjadi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan membuat beberapa kebijakan seperti proyek reklamasi. Anies Baswedan membatalkan perizinan reklamasi tiga belas pulau di Teluk Utara pada 26 September 2018.

Stadion Internasional Jakarta juga dibangun saat Anies Baswedan menjabat sebagai gubernur. Proyek ini sangat prestisius, sehingga orang saat melihat JIS akan ingat Anies Baswedan.

Pembangunan stadion ini sebenarnya sudah direncanakan semenjak Jokowi menjabat sebagai gubernur, namun baru direalisasikan pada tahun 2019. Pembangunan Formula E atau balap mobil listrik di Ancol, merupakan salah satu proyek yang digadang saat ia menjadi gubernur DKI Jakarta.

Pada awal COVID-19 masuk ke Indonesia, Anies Baswedan membentuk Tim Tanggap COVID-19. Pembatasan sosial berskala besar atau PSBB pertama kali diterapkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan juga PSBB pertama yang dilakukan di Indonesia.

3. Kampus Biru mempertemukan Anies dan Fery Farhati

Anies Baswedan Bakal Beberkan Dinamika Politik 2024 di Panggung IMGSKebaya Fery Farhati. (instagram.com/fery.farhati)

Pasangan Anies Baswedan dan Fery Farhati dipertemukan di Kampus Biru, Universitas Gadjah Mada (UGM). Anies Baswedan di Fakultas Ekonomi, sedangkan Fery di Fakultas Psikologi.

Mereka kemudian menikah pada 1996 dan dikarunia empat anak, Mutiara Annisa, Mikail Azizi, Kaisar Hakam, serta Ismail Hakim.

Pada 29 Juli 2022, Anies Baswedan resmi menikahkan putri sulungnya, Mutiara Annisa Baswedan dengan Ali Saleh Alhuraebi di Putri Duyung Resort, Ancol, Jakarta Utara.

Berikut penghargaan yang pernah diraih oleh Anies Baswedan

Anies Baswedan Bakal Beberkan Dinamika Politik 2024 di Panggung IMGSMantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. (IDN Times/Gregorius Aryodamar)

Berikut penghargaan yang pernah diraih oleh Anies Baswedan:

  • Program Tahun AFS in South Milwaukee Senior High School, USA. (1987)
  • Beasiswa JAL from JAL Foundation, Japan (1993).
  • Program Penghargaan Mahasiswa ASEAN from USAID – USIA – NAFSA (1998)
  • Beasiswa Fulbright from The American Indonesian Exchange Foundation (AMINEF) (1997 - 1998).
  • William P. Cole III Fellowship from School of Public Policy, University of Maryland, USA (1998).
  • Beasiswa ICF in New York (1999-2003)
  • Gerald S. Maryanov Fellow from Northern Illinois University, USA. (2004)
  • Top 100 Intelektual Publik from Foreign Policy Magazine. (2008)
  • 20 Angka Masa Depan Dunia "20 Orang 20 Tahun" from Foresight Magazine, Tokyo, Japan. (April 2010)
  • Pemimpin Global Muda from World Economic Forum at Tanzania. (June 2010)
  • Nakasone Yasuhiro Awards (June 2010)
  • 500 Muslim Paling Berpengaruh (2010)
  • Pengunjung Internasional untuk Tahun Akademik 2010 - 2011 (Mei 2011)
  • Penghargaan Soegeng Sarjadi untuk Inisiatif Hak Asasi Manusia (Oktober 2011)
  • Anugerah Integritas Nasional from Komunitas Pengusaha Antisuap (Kupas) serta Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia (Agustus 2013)
  • Penghargaan Tokoh Inspiratif from Anugerah Hari Sastra Indonesia (Juli 2013)
  • Dompet Dhuafa Award 2013 from Dompet Dhuafa (Juli 2013)
  • Penghargaan emas from Rakyat Merdeka (Juni 2013)

Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2023 merupakan sebuah konferensi independen yang khusus diselenggarakan untuk dan melibatkan generasi Millennial dan Gen Z di Tanah Air.

Dengan tema Purposeful Progress, IMGS 2023 bertujuan membentuk dan membangun masa depan Indonesia dengan menyatukan para pemimpin dan tokoh nasional dari seluruh nusantara. IMGS 2023 diadakan pada 24 - 26 November 2023 di Pulau Satu dan Dome Senayan Park, Jakarta.

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya