Medan, IDN Times - Belakangan ini tren kenaikan harga emas seakan terjadi tanpa jeda. Emas terus mencetak rekor tertinggi barunya. Sehingga, kian membuat siapapun ragu untuk membelinya seperti di kondisi harga yang sangat mahal saat ini. Bahkan, toko emas ada yang sudah menjual dengan harga diatas Rp3 juta per gramnya.
Pastinya, bagi pedagang emas, kenaikan harga saat ini justru bisa saja membuat mereka tidak memiliki pasokan emas untuk dijual. Sebab, disaat harga emas naik, pedagang tentunya akan mempertimbangkan resiko koreksi (turun). Jika ada pedagang yang berani membeli diposisi harga yang mahal, maka dia akan mematok margin tinggi untuk mengurangi resiko penurunan.
Alhasil harga emas di pasar bisa sangat beragam, dan bisa sangat jauh diatas harga konversi emas dunia dengan mata uang Rupiah. Untuk itu beberapa tips bagi masyarakat yang ingin atau sudah memiliki emas sebelumnya.
