4 Cara Alami Menstabilkan Mood Kamu dengan Memicu Hormon Serotonin

Rasakan mood yang lebih stabil dengan cara ini

Mood yang stabil merupakan kunci untuk menjalani hari-hari yang produktif dan menyenangkan. Namun, terkadang emosi kita bisa naik turun tanpa alasan yang jelas, membuat hari kita menjadi kurang baik. Untungnya, tubuh kita dilengkapi dengan sebuah zat kimia alami yang bisa membantu menstabilkan mood, yaitu hormon serotonin.

Hormon serotonin sering disebut sebagai hormon kebahagiaan yang memainkan peran penting dalam mengatur suasana hati, tidur, dan nafsu makan. Ada beberapa cara alami yang bisa kamu lakukan untuk memicu hormon ini. Yuk, simak beberapa cara sederhana untuk memicu hormon serotonin secara alami.

1. Mendapatkan paparan sinar matahari yang cukup

4 Cara Alami Menstabilkan Mood Kamu dengan Memicu Hormon Serotoninilustrasi berjemur dengan sinar matahari (pexels.com/Julian Jagtenberg)

Hal paling mudah yang bisa kamu lakukan untuk memicu hormon serotonin adalah mendapatkan paparan sinar matahari. Ketika sinar matahari masuk melalui mata, hal ini memicu area khusus di retina yang kemudian merangsang pelepasan serotonin di otak. Proses ini membantu kita merasa lebih fokus dan tenang.

Sinar matahari juga memicu produksi vitamin D, yang penting untuk kesehatan tulang dan sistem imun. Oleh karena itu, kamu harus mendapatkan dosis sinar matahari yang cukup untuk merangsang hormon serotonin dalam tubuh. Kamu bisa berjemur atau berjalan santai di pagi hari selama 10-15 menit untuk mendapatkan sinar pagi hari.

2. Mengonsumsi makanan kaya tryptophan

4 Cara Alami Menstabilkan Mood Kamu dengan Memicu Hormon Serotoninilustrasi memakan masakan sehat (pexels.com/August de Richelieu)

Triptofan adalah asam amino esensial yang berperan penting dalam produksi serotonin di otak. Ketika tryptophan masuk ke dalam tubuh, ia melewati penghalang darah-otak dan menjadi bahan baku untuk sintesis serotonin. Beberapa sumber makanan yang kaya akan triptofan antara lain telur, ikan, kacang-kacangan, biji-bijian utuh, susu, keju, dan daging unggas.

Kamu bisa kombinasikan makanan kaya tryptophan dengan karbohidrat. Hal ini karena karbohidrat dapat memicu pelepasan insulin, yang pada gilirannya membantu tryptophan lebih mudah mencapai otak.  Oleh karena itu, menggabungkan makanan kaya tryptophan dengan sumber karbohidrat sehat seperti biji-bijian utuh dapat menjadi strategi yang efektif.

Baca Juga: 6 Fakta Disruptive Mood Dysregulation Disorder

3. Olahraga yang teratur

4 Cara Alami Menstabilkan Mood Kamu dengan Memicu Hormon SerotoninIlustrasi orang yang sedang olahraga (pexels.com/Li Sun)

Olahraga teratur tidak hanya baik untuk kesehatan fisik, tetapi juga dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi kesehatan mental dengan meningkatkan produksi serotonin di otak. Ketika kita berolahraga, tubuh kita melepaskan berbagai neurotransmitter yang berperan dalam meningkatkan perasaan baik dan mengurangi stres. Misalnya, olahraga dapat meningkatkan sensitivitas otak terhadap serotonin dan norepinephrine, yang dapat meredakan perasaan depresi.

Selain meningkatkan produksi serotonin, olahraga teratur juga memicu pelepasan endorfin, hormon lain yang membantu meningkatkan suasana hati dan mengurangi stres. Kamu hanya perlu melakukan olahraga minimal 30-60 menit setiap hari. Kamu akan menikmati manfaat ganda dari peningkatan serotonin dan endorfin, yang dapat membantu menstabilkan suasana hati dan meningkatkan kesehatan mental secara keseluruhan.

4. Manajemen stres

4 Cara Alami Menstabilkan Mood Kamu dengan Memicu Hormon Serotoninilustrasi perempan yang sedang meditasi (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Stres yang berkepanjangan dapat memiliki efek negatif pada produksi serotonin di otak, yang dapat menyebabkan gangguan suasana hati seperti depresi dan kecemasan. Oleh karena itu, penting untuk mengelola stres secara efektif agar kadar serotonin tetap stabil dan mood terjaga. Salah satu cara alami untuk mengelola stres adalah meditasi, yoga, atau latihan pernapasan.

Teknik manajemen stres yang efektif dapat mengurangi kadar hormon stres seperti kortisol, sementara meningkatkan produksi serotonin. Ini membantu menciptakan perasaan tenang dan kebahagiaan. Kamu juga bisa meningkatkan interaksi sosial yang positif untuk mengurangi stres dan menjaga keseimbangan serotonin.

Menjaga keseimbangan serotonin tidak hanya penting untuk mood yang stabil, tetapi juga untuk kesehatan mental dan fisik yang menyeluruh. Dengan mengadopsi empat cara alami tersebut, kamu bisa merasakan mood kamu yang lebih stabil. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Cara yang Bisa Kamu Lakukan untuk Bantu Balikin Mood Pasangan

Theodore Siagian Photo Community Writer Theodore Siagian

ig : tmarvell_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya