5 Tips Membuat Kamar Lebih Rapi dan Bikin Nyaman

Kalau kamar berantakan bikin gak betah ya gak?

Rutinitas yang padat membuat kamu benar-benar abai pada kebersihan kamar kamu sendiri. Kamu tidak lagi peduli saat kamarmu seperti ruangan yang tak berbentuk lagi. Barang berserakan dimana-mana, pakaian berhamburan di atas kasur, di lantai dan hampir seluruh bagian kamar.

Pusing dan nyaris gila! Yup kondisi yang mungkin kamu rasakan. Membuat kamar lebih rapi mungkin terdengar sulit dan melelahkan, tetapi sebenarnya tidak sulit jika kamu memiliki rencana dan konsisten dalam menjaga kebersihannya. Berikut adalah lima tips untuk membuat kamar lebih rapi.

1. Buat kebiasaan membersihkan kamar

5 Tips Membuat Kamar Lebih Rapi dan Bikin Nyamanilustrasi membersihkan kamar (pexels.com/RODNAE Productions)

Kamar yang rapi akan terasa berbeda dengan kamar yang berantakan dan penuh sampah. Alasan apa pun tidak akan membuatmu nyaman beristirahat di ruangan yang tak rapi itu.

Setiap hari, sisihkan waktu 10-15 menit untuk membersihkan kamar kamu. Buatlah kebiasaan untuk menjaga kebersihan kamar agar tidak menumpuk menjadi pekerjaan yang melelahkan.

2. Atur barang-barang kamu

5 Tips Membuat Kamar Lebih Rapi dan Bikin Nyamanilustrasi membersihkan kamar (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Aturlah barang-barang kamu sedemikian rupa sehingga mudah diakses dan tidak menumpuk. Buatlah tempat penyimpanan yang jelas untuk setiap barang, seperti laci, kotak penyimpanan, atau rak.

Atur barang-barang kamu berdasarkan jenis dan fungsinya agar mudah ditemukan. Memang terdengar melelahkan, namun akan lebih melelahkan setiap saat harus selalu membongkar untuk mencari barang yang kamu inginkan.

Baca Juga: 7 Kesalahan Desain Kamar Anak yang Sering Terjadi 

3. Jangan biarkan pakaian menumpuk

5 Tips Membuat Kamar Lebih Rapi dan Bikin Nyamanilustrasi pakaian (pexels.com/Sarah Chai)

Kesibukan yang tiada henti kadang membuatmu merasa waktu 24 jam terasa sangat singkat. Bahkan untuk merapikan pakaian kembali ke tempatnya kamu tidak punya waktu lagi. Jangan biarkan pakaian menumpuk di lantai atau di atas tempat tidur.

Sisihkan waktu khusus untuk mencuci pakaian dan menyetrika sehingga kamu tidak kehabisan tempat penyimpanan untuk pakaian. Karena justru semakin berat saat semuanya bertumpuk dan kamu harus merapikan di saat kamu benar-benar sudah lelah bekerja.

4. Bersihkan meja dan rak

5 Tips Membuat Kamar Lebih Rapi dan Bikin Nyamanilustrasi kamar berantakan (pexels.com/Igor Starkov)

Dokumen-dokumen kerja, catatan, berserakan di atas meja kamu. Semua buku tergeletak bukan pada tempatnya.

Sisihkan waktu khusus untuk membersihkan dan merapikan meja dan rak. Bersihkan debu, tumpukan kertas, dan barang yang tidak terpakai, dan urutkan barang-barang yang perlu disimpan. Jika tidak rutin dilakukan, kamu akan mengerjakannya lebih berat di hari berikutnya.

5. Singkirkan barang yang tidak diperlukan

5 Tips Membuat Kamar Lebih Rapi dan Bikin Nyamanilustrasi bekerja (pexels.com/Liza Summer)

Kamu melihat begitu banyak barang-barang di kamar kamu. Tapi setelah di identifikasi, nyaris seluruhnya adalah barang yang seharusnya sudah dibuang.

Saatnya menyingkirkan barang-barang yang tidak diperlukan dan tidak terpakai. Buang barang-barang yang sudah rusak atau tidak terpakai, dan sumbangkan barang-barang yang masih bisa digunakan kepada orang yang membutuhkan.

Dengan mengikuti lima tips ini, kamu dapat membuat kamar kamu lebih rapi dan nyaman. Selalu ingat untuk konsisten dalam menjaga kebersihan dan keteraturan kamar kamu agar kamu dapat merasakan manfaatnya. Semangat bersih-bersih.

Baca Juga: 5 Kreasi Dekorasi Kamar Tidur DIY untuk Kamar dengan Ukuran Mini 

Januar Lestari Photo Community Writer Januar Lestari

Terbang bebas mengangkasa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya