5 Kekurangan Punya Rumah Besar, Harus Rajin Dibersihkan!

Apalagi membersihkannya jelang lebaran 

Rumah menjadi kebutuhan primer yang memang diperlukan oleh semua orang tanpa terkecuali. Bagaimana pun juga rumah menjadi tempat tinggal tempat berlindung hingga tempat pulang setelah melakukan aktivitas sehari-hari yang padat.

Sebetulnya pemilihan desain dan juga ukuran rumah berdasarkan pada preferensi, serta kemampuan masing-masing orang, termasuk jika tertarik untuk memiliki rumah dengan ukuran luas yang besar. Namun, kamu tentunya perlu tahu bahwa ada beberapa kekurangan berikut ini jika memiliki rumah yang terlalu besar.

1. Repot saat membersihkan rumahnya

5 Kekurangan Punya Rumah Besar, Harus Rajin Dibersihkan!ilustrasi pekerjaan rumah (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kekurangan pertama biasanya terasa pada saat proses pembersihan rumah. Tentu saja semua orang akan membersihkan rumah setiap hari, seperti misalnya dengan cara menyapu, mengepel, membersihkan, plafon, hingga debu-debu yang mungkin menempel pada beberapa furnitur rumah.

Tentunya jika memiliki rumah dengan ukuran yang besar, maka harus siap-siap meluangkan lebih banyak waktu pada saat proses membersihkan rumah. Hal ini dilakukan agar rumah tersebut bisa benar-benar bersih dan tidak sampai justru dipenuhi dengan debu akibat tidak dirawat dengan baik.

2. Furmitur yang dibeli harus banyak

5 Kekurangan Punya Rumah Besar, Harus Rajin Dibersihkan!ilustrasi ruang tamu (pexels.com/Jean van der Meulen)

Memiliki rumah besar artinya harus siap dengan berbagai macam furnitur yang ada di dalamnya, apalagi jika kamu memiliki banyak ruangan. Sebetulnya pemilihan furnitur ini bisa disesuaikan dengan preferensi masing-masing dan biasanya juga akan tergantung pada ruangan yang nantinya akan ditempati.

Biasanya semakin besar rumah maka furnitur yang dibeli juga akan semakin banyak, sebab menyesuaikan dengan luas yang ada. Tentu akan terasa aneh apabila rumah dengan ukuran yang besar, namun justru memiliki furnitur yang sedikit dan sangat terbatas.

Baca Juga: 4 Tips Dekorasi Rumah yang Ramah Lingkungan Jelang Idulfitri

3. Desain interiornya harus tepat

5 Kekurangan Punya Rumah Besar, Harus Rajin Dibersihkan!ilustrasi kamar kos (unsplash.com/Lotus Design N Print)

Memiliki rumah yang besar artinya harus siap untuk melakukan desain interior yang tepat, sehingga nantinya rumah tersebut akan bagus pada saat dipandang. Banyak orang yang sering kali mengabaikan pentingnya desain interior ini, padahal justru akan membuat rumahmu tetap terasa nyaman dalam ukuran apa pun.

Jika memang memiliki rumah yang besar, maka biasanya desain interiornya juga akan lebih spesifik karena ruangan yang dimilikinya juga cenderung lebih banyak. Jika rumah besar tidak didukung dengan desain interior yang tepat, maka akan membuat rumahnya jadi tampak kosong dan justru tidak nyaman untuk ditempati.

4. Biaya perawatannya mahal

5 Kekurangan Punya Rumah Besar, Harus Rajin Dibersihkan!ilustrasi rumah (unsplash.com/Digital Marketing Agency NTWRK)

Rumah memang selalu membutuhkan biaya perawatan pada setiap waktunya, entah itu per minggu atau pun perbulan sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Biaya perawatan pada rumah mungkin akan dilakukan pada saat terjadi kerusakan-kerusakan minor, entah itu pada bagian dinding, lantai, plafon, pintu, jendela, dan lain sebagainya.

Tentunya jika rumahmu memiliki ukuran yang besar, maka biaya perawatannya juga akan jauh lebih mahal. Oleh sebab itu, kamu jadi harus mempersiapkan lebih banyak uang untuk memastikan bahwa rumahmu mendapatkan perawatan yang tepat.

5. Kurang interaksi keluarga

5 Kekurangan Punya Rumah Besar, Harus Rajin Dibersihkan!ilustrasi keluarga (pexels.com/Anastasiya Gepp)

Ada banyak alasan mengapa seseorang tertarik untuk memiliki rumah dengan ukuran yang besar. Salah satunya bisa saja diakibatkan karena memang memiliki anggota keluarga yang banyak, sehingga harus memiliki rumah yang ukurannya besar untuk memuat semua anggota keluarga.

Sayangnya rumah yang besar juga ternyata akan meminimalisir interaksi antar anggota keluarga, apalagi jika yang menempatinya sangat sedikit. Inilah yang membuat suasana rumah jadi terasa lebih sepi karena memang interaksi yang cenderung terbatas, sebab semuanya memiliki kamar masing-masing.

Ternyata ada banyak kekurangan yang mungkin akan diperoleh jika memiliki rumah besar. Pada kenyataannya rumah besar justru tidak selalu mendatangkan sisi yang bagus. Apakah kamu masih tertarik untuk memiliki rumah dengan ukuran yang besar!

Baca Juga: 9 Tips Rumah Aman saat Mudik Lebaran 2024, Bisa Dipantau 24 Jam

Harrel Kaiko Photo Community Writer Harrel Kaiko

Ingin menjadi penulis yang handal :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya