5 Tips Memasak untuk Sahur, Biar Cepat dan Nggak Ribet

Bisa hemat waktu dan tenaga

Salah satu aktivitas yang dilakukan di bulan puasa adalah menyiapkan makan untuk sahur dan berbuka. Namun, tidak seperti ketika berbuka, karena keterbatasan waktu, menu masakan untuk sahur biasanya lebih simpel dan tidak sebanyak saat berbuka puasa.

Meskipun terlihat sederhana, namun memikirkan menu sahur pastinya juga tidak mudah. Karena jika menunya terlalu simpel dan hampir sama setiap harinya, pasti akan timbul rasa bosan. Tetapi, jika saat sahur memasak menu layaknya berbuka puasa, pastinya akan ribet dan bisa menghabiskan waktu jika tidak bisa bangun lebih awal. 

Nah, jangan khawatir, berikut ini adalah beberapa tips memasak untuk sahur yang simpel dan nggak bikin ribet. Yuk simak tipsnya!

1. Pilih menu yang mudah dan sesuai kemampuan

5 Tips Memasak untuk Sahur, Biar Cepat dan Nggak Ribetilustrasi memasak (pexels.com/Ela Haney)

Selain rasa, kecepatan memasak saat sahur juga menjadi hal yang penting. Jadi, usahakan untuk memasak menu yang mudah dan sesuaikan juga dengan kemampuan.

Jika kamu ingin mencoba resep baru yang sebelumnya belum pernah kamu coba atau belum pandai mengolahnya, lebih baik kamu terapkan untuk menu berbuka puasa karena waktunya lebih panjang dan tidak terpotong tidur seperti pada waktu sahur.

Nah, beberapa menu yang mudah misalnya seperti tumisan, serta masakan dengan digoreng seperti ayam goreng, ikan goreng,  maupun tahu dan tempe goreng. 

2. Persiapkan bahan pada waktu malam

5 Tips Memasak untuk Sahur, Biar Cepat dan Nggak Ribetilustrasi mempersiapkan bahan masakan (pexels.com/Katerina Holmes)

Agar lebih mudah saat memasak sahur, sebaiknya pada waktu malam misalnya sebelum tidur, persiapkan dulu bahan-bahan yang akan dimasak untuk sahur. Cuci sayurannya, atau kalau bisa dipotong sekalian agar saat memasak untuk sahur, tinggal memasukkan bahan.

Kamu juga bisa mempersiapkannya saat memasak menu berbuka. Jadi, sambil mempersiapkan bahan untuk masak berbuka, siapkan sekalian bahan untuk masak waktu sahur, taruh di wadah yang bersih dan tertutup, lalu simpan di kulkas. 

Baca Juga: 9 Inspirasi Dapur Super Luas, Bikin Istri Semangat Masak Tiap Hari

3. Mempersiapkan bumbu dasar siap pakai

5 Tips Memasak untuk Sahur, Biar Cepat dan Nggak Ribetilustrasi membuat bumbu siap pakai (pexels.com/Ron Lach)

Agar lebih cepat lagi, sebaiknya kamu mempunyai bumbu-bumbu dasar yang siap pakai, agar saat memasak langsung bisa memasukkan bumbu ke dalam masakan tanpa harus repot mengupas, memotong, maupun menghaluskan bumbu. 

Nah, cara membuat bumbu dasar yang siap pakai dan bisa tahan lama cukup mudah. Pertama haluskan bumbu dalam keadaan bersih dan sudah dicuci.

Jangan masukkan air kedalam bumbu, cukup beri minyak untuk membantu proses menghaluskan. Kemudian tumis hingga matang, dan ketika sudah dingin simpan di wadah kedap udara. Agar bisa tahan lebih lama kamu juga bisa memasukkan ke dalam kulkas. 

4. Menggabungkan menu berbuka dan sahur

5 Tips Memasak untuk Sahur, Biar Cepat dan Nggak Ribetilustrasi makanan (pexels.com/makafood)

Daripada kamu bingung memikirkan menu masakan yang berbeda ketika sahur dan berbuka setiap harinya, lebih baik ketika memasak untuk berbuka, kamu memasak dalam porsi yang banyak sekalian sehingga bisa digunakan untuk sahur juga.

Namun ingat, kamu juga harus memperhatikan beberapa hal agar makanannya tidak cepat basi. Jangan lupa untuk memanaskan makanan sebelum disimpan dan sebelum dikonsumsi untuk sahur.

5. Membeli frozen food dan beberapa makanan instan untuk persediaan

5 Tips Memasak untuk Sahur, Biar Cepat dan Nggak Ribetilustrasi makanan beku (commons.wikimedia.org/Houstomwinsha Konglampo)

Terkadang, ketika tubuh terasa lelah ataupun tidur terlalu larut, kita akan cenderung bangun terlambat dari jam yang diperkirakan. Nah, untuk mengantisipasi hal tersebut, sebaiknya di bulan Ramadhan kita juga menyimpan beberapa frozen food yang bisa kita masak saat kondisi darurat utamanya saat sahur.

Itulah beberapa tips memasak untuk sahur yang biar cepat dan nggak ribet. Terlihat mudah dilakukan bukan? Namun untuk praktiknya mungkin akan terasa sulit jika tidak dibiasakan. Yuk praktikkan tips-tips tadi agar masak sahur bisa lebih hemat waktu dan tenaga, sehingga ibadah juga bisa lancar!

Baca Juga: 5 Resep Menu Sahur Tanpa Minyak Goreng, Bikin Perut Lebih Nyaman

Arina Tri Wahyuni Photo Community Writer Arina Tri Wahyuni

Finding magic in the little things✨

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya