Kemenyan identik dengan hal mistis? Anggapan itu keliru besar. Siapa sangka, getah wangi dari pedalaman Sumatra Utara ini adalah rahasia di balik kemewahan parfum dunia sekelas Louis Vuitton dan Gucci.
Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menyinggung soal hilirisasi kemenyan, banyak yang tertawa. Padahal, gagasannya benar. Jauh dari citra ritual, kemenyan Tapanuli adalah komoditas kelas dunia. Masyarakat Batak menyebutnya haminjon. Sejarahnya pun luar biasa, getah ini sudah menjadi barang dagangan utama sejak zaman kuno, bahkan dipakai sebagai pengawet mumi firaun.
Untuk itu daripada berbasa-basi, mari kita lewati rimbunnya hutan Tapanuli hingga gemerlap etalase parfum dunia, untuk melihat empat fakta yang membuat haminjon begitu berharga.