Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi kabel ties (freepik.com/mike

Intinya sih...

  • Kabel ties membantu merapikan kabel elektronik dan mencegah risiko korsleting listrik

  • Kabel ties dapat digunakan sebagai pengganti tali darurat, menata peralatan berkebun, dan memperbaiki perabot sementara

  • Kabel ties juga bisa dimanfaatkan dalam kegiatan kerajinan tangan atau DIY karena tersedia dalam berbagai warna, ukuran, dan tingkat kekuatan

Kabel ties atau cable tie mungkin selama ini dianggap hanya sebagai alat sederhana untuk mengikat kabel agar lebih rapi. Padahal, benda kecil ini memiliki fungsi yang jauh lebih luas, terutama untuk membantu berbagai pekerjaan rumah tangga. Dengan harga yang murah, mudah didapat, dan sangat praktis digunakan, kabel tis menjadi salah satu peralatan serbaguna yang sebaiknya selalu tersedia di rumah.

Tidak hanya membantu menata kabel, kabel ties juga bisa digunakan untuk berbagai keperluan darurat maupun perbaikan kecil di rumah.

Berikut ini adalah lima manfaat kabel ties yang ternyata sangat membantu, terutama untuk pekerjaan rumah. Mengenal manfaat ini akan membuat kamu lebih kreatif dalam memanfaatkan kabel tis dan menjadikannya solusi praktis di berbagai situasi.

1. Merapikan kabel elektronik

ilustrasi kabel ties (freepik.com/mike

Manfaat paling umum dari kabel tis adalah untuk merapikan kabel-kabel elektronik di rumah. Kabel charger, kabel komputer, kabel televisi, dan kabel peralatan listrik lainnya sering kali membuat rumah terlihat berantakan jika dibiarkan terurai begitu saja. Dengan kabel ties, kamu dapat mengikat kabel-kabel tersebut agar tertata rapi dan tidak saling terlilit satu sama lain.

Gak cuman memberikan kesan bersih dan rapi, mengikat kabel dengan kabel tis juga membantu mencegah risiko korsleting listrik akibat kabel yang tertekuk atau terjepit. Kabel yang tertata baik akan lebih awet dan aman digunakan dalam jangka panjang. Ini adalah langkah kecil tetapi penting untuk menjaga keamanan dan kenyamanan di rumah.

2. Pengganti tali darurat di rumah

ilustrasi kabel ties (freepik.com/mike

Kabel ties juga bisa menjadi pengganti tali darurat pada barang-barang rumah tangga yang talinya putus atau rusak. Misalnya, ketika tali ember, gantungan sapu, atau tali tas belanja putus secara tiba-tiba, kamu bisa segera mengatasinya dengan menggunakan kabel tis. Ikatan kabel ties yang kuat dan tidak mudah lepas membuatnya cukup andal sebagai solusi sementara.

Selain itu, karena kabel ties tersedia dalam berbagai ukuran, kamu bisa menyesuaikan kebutuhan ikatan dengan ukuran barang yang ingin diperbaiki. Meskipun sifatnya sebagai solusi sementara, banyak orang yang akhirnya membiarkan kabel tis tetap terpasang karena ikatannya cukup kuat dan tahan lama.

3. Menata peralatan berkebun atau yang kecil

ilustrasi kabel ties (freepik.com/mike

Jika kamu memiliki kebun kecil di rumah atau area garasi tempat menyimpan berbagai peralatan, kabel tis dapat digunakan untuk membantu menatanya. Peralatan seperti selang air, sekop, cangkul kecil, atau alat bercocok tanam lainnya sering kali berserakan dan sulit ditata. Dengan kabel tis, kamu bisa mengikat beberapa alat menjadi satu set atau menggantungnya dengan rapi pada dinding atau rak.

Tak hanya itu, kabel ties juga berguna untuk mengikat tanaman muda pada tiang penyangga agar tumbuh tegak. Ini sangat membantu bagi kamu yang hobi bercocok tanam di rumah. Selain murah, penggunaan kabel ties di area kebun dan garasi memberikan kemudahan dalam menata dan menjaga kerapian area tersebut tanpa perlu membeli perlengkapan tambahan yang lebih mahal.

4. Memperbaiki perabot sementara

ilustrasi kabel ties (freepik.com/mike

Ada kalanya perabot rumah tangga seperti kursi, meja, atau rak tiba-tiba longgar atau patah di bagian tertentu. Jika tidak segera diperbaiki dengan alat khusus atau bahan perekat, kamu bisa memanfaatkan kabel tis sebagai solusi sementara. Kabel tis mampu memberikan ikatan kuat pada sambungan yang longgar sehingga perabot bisa digunakan sementara waktu sampai kamu memperbaikinya secara permanen.

Contohnya, pada kursi plastik yang retak di bagian sandaran atau kaki, kabel tis bisa digunakan untuk mengikat dan menahan retakan agar tidak makin parah. Begitu juga pada rak yang sambungannya mulai kendur, kabel ties dapat membantu menjaga kestabilannya. Cara ini memang bukan solusi jangka panjang, tetapi sangat efektif untuk mengatasi masalah perabot secara cepat sebelum perbaikan permanen dilakukan.

5. Menjadi alat bantu kreatif

ilustrasi kabel ties (freepik.com/mike

Selain untuk kebutuhan praktis rumah tangga, kabel tis juga dapat dimanfaatkan dalam kegiatan kerajinan tangan atau DIY (do it yourself). Banyak orang yang memanfaatkan kabel ties untuk membuat kerajinan sederhana seperti bingkai foto, tempat pensil, atau ornamen gantungan. Dengan sedikit kreativitas, kabel ties dapat dibentuk, dipilin, atau disusun sehingga menghasilkan karya yang menarik.

Karena kabel ties tersedia dalam berbagai warna, ukuran, dan tingkat kekuatan, kamu bisa memilih yang paling sesuai untuk proyek kerajinanmu. Kelebihan lain adalah bahan kabel ties yang cukup lentur tetapi tetap kokoh sehingga mudah dibentuk tanpa takut patah. Tak jarang anak-anak pun menggunakan kabel ties sebagai bahan utama dalam proyek seni di sekolah karena kepraktisan dan keamanannya.

Kabel ties memang terlihat sederhana, tetapi manfaatnya sangat banyak untuk pekerjaan rumah. Dengan harga yang terjangkau dan ketersediaan yang mudah di toko-toko perkakas, kabel ties layak menjadi salah satu perlengkapan yang selalu ada di rumah. Mulai dari merapikan kabel, memperbaiki perabot darurat, hingga mendukung kreativitas, kabel tis adalah solusi praktis yang serbaguna.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team