Dari Kisah Nyata, Film Ajari Aku Islam Ditulis Novelis Medan

Tayang September, targetkan 4 juta penonton

Medan, IDN Times - Film Ajari Aku Islam (AAI) merupakan garapan pertama dari Jaymes Riyanto selaku Eksekutif Produser.

Ia menyampaikan bahwa film yang dibintangi Roger Danuarta dan Cut Meyriska ini adalah film yang diangkat dari kisah nyata dan akan segera tayang pada September mendatang. Ditargetkan 4 juta penonton akan menikmati film ini di bioskop.

"Memilih Roger Danuarta sebagai pemeran dalam film ini karena memiliki darah Tionghoa yang menjadi seorang mualaf. Dan sangat cocok di sandingkan dengan Cut Meyriska gadis berdarah Aceh yang juga kuat dalam budaya dan agama. Sedikit banyaknya juga hampir sama dengan kisah mereka,” jelas Jaymes.

Baca Juga: 6 Film Hollywood Tayang Juni 2019, Isi Liburan dengan Nonton

1. Film yang dibalut dengan nuansa religi serta keindahan ikon Kota Medan

Dari Kisah Nyata, Film Ajari Aku Islam Ditulis Novelis MedanIDN Times/Masdalena Napitupulu

Film ini dibalut dengan nuansa religi serta keindahan ikon Kota Medan yang diantaranya Istana Maimun, London Sumatra dan Masjid Raya Al Mashun Medan.

Tak hanya itu, kata Jaymes, film ini bertujuan untuk mengajak bersama-sama bergandeng tangan untuk menyatukan perbedaan. 

Selain itu, film ini juga menggambarkan kisah nyata dari keluarganya yang dimana anak-anak muda suku Tionghoa yang menyukai gadis melayu muslim tapi cintanya terbentur karena perbedaan suku dan agama. " Kisah ini dituangkan dalam film AAI juga," ujarnya.

2. Film ini terinspirasi dari kisah nyata tadi

Dari Kisah Nyata, Film Ajari Aku Islam Ditulis Novelis MedanIDN Times/Masdalena Napitupulu

“Film ini terinspirasi dari kisah nyata tadi. Lalu saya mendapatkan masukan dari insan perfilman salah satunya Dedi Mizwar menyarankan pada saya untuk membuat film yang mengandung nilai ibadah sebab bermanfaat juga untuk masyarakat Indonesia akhirnya terpilihnya film AAI,” kata Jaymes.

3. Yunita: Naskah film AAI ini pengalaman pertama dalam penulisan naskah film

Dari Kisah Nyata, Film Ajari Aku Islam Ditulis Novelis MedanIDN Times/Masdalena Napitupulu

Dalam kesuksesan film ini, tentu saja tak terlepas dari seorang penulis naskah. Ya, ia adalah Yunita Saragih, novelis asal Medan.

Bagi Yunita, menulis naskah film AAI ini adalah pengalaman pertama dalam penulisan naskah film.

“Menulis naskah ini menjadi tantangan tersendiri pada saya. Kalau untuk ide penulisan yang membuat adalah Jaymes. Saya tinggal menambahi saja. Seperti sisi romantis, sisi orang Medan dan dalam koridor agama," ujar Yunita.

Baca Juga: 5 Lokasi Syuting Spider-Man: Far From Home, Keren Tempatnya

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya