8 Fakta Kotaro Minami Si Ksatria Baja Hitam, Idola Anak-anak 90-an
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kamu anak-anak generasi 90-an pasti hafal dengan sosok Kotaro Minami. Ya, di adalah Kamen Rider Black atau di Indonesia dikenal dengan Ksatria Baja Hitam. Serial ini sempat tayang di Indonesia tahun 1994 dan tentunya jadi idola anak-anak.
Sekadar bernostalgia, pengin tahu lebih jauh soal karakter Kotaro Minami dan Ksatria Baja Hitam? Berikut 8 fakta soal Kotaro Minami.
1. Lahir bersama Shadow Moon!
Kotaro lahir bareng dengan anak dari Profesor Akizuki, Nobuhiko Akizuki di bulan purnama dan bersama-sama ditangkap oleh Gorgom. Namun, hanya Kotaro yang berhasil melarikan diri, sementara Nobuhiko dicuci otaknya menjadi Shadow Moon!
2. Aktornya dipilih sendiri oleh Ishinomori!
Shotaro Ishinomori, sang bapak Kamen Rider memilih sendiri aktornya, Tetsuo Kurata berdasarkan audisi yang diambil oleh bintang tersebut, mengalahkan lebih dari 8000 calon lainnya. Pilihannya tentu tidak salah, karena ia telah melahirkan salah satu bintang paling ikonik di sejarah Tokusatsu!
3. Aktor kostumnya ada tiga!
Saat berubah jadi Black, aktor di dalamnya adalah Jiro Okamoto, yang juga enjadi RX, Roborider dan Biorider. Setelah itu, Tokio Iwata juga mengisi kedua transformasi lanjutan dari RX tersebut dan juga satu lagi aktor kostum Roborider adalah Toshiyuki Kikuchi!4. Pernah diperankan oleh pengisi suara terkenal!
4. Pernah diperankan oleh pengisi suara terkenal!
Dalam film Heisei Rider vs. Showa Rider: Kamen Rider Taisen feat. Super Sentai, Black dan Black RX diisi suara secara terpisah oleh Hiroshi Kamiya sang pengisi suara Levi di Attack on Titan, dan Kenichi Suzumura yang merupakan sosok di balik suara Shinn Asuka dari Gundam SEED Destiny!
Baca Juga: 9 Artis Tahun 90an Langganan Peran Jahat dan Bikin Jengkel, Ikonik!
5. Menginspirasi tokoh game!
Tokoh game yang terinspirasi oleh wujud Black sampai RX adalah Leona Heidern, salah satu karakter game fighting The King of Fighters. Serangan-serangan spesialnya seperti Rebel Crash merupakan tribute kepada serangan Revolcrash!
6. Punya versi serial lain!
Dalam Masked Rider versi Saban, Kotaro merupakan Prince Dex Stewart, pangeran planet Edenoid, dunia asalnya dari Alpha 5. Namun, alih-alih menjadi penerus penguasa Gorgom, ia justru merupakan seorang pelindung dunia!
7. Namanya sempat ganti!
Dalam versi dub bahasa Filipino, Kotaro berganti nama menjadi Robert Akizuki. Sementara itu, di Brazil namanya menjadi Isamu Minami. Bahkan, sebutan wujudnya diganti menjadi Black Kamen Rider dalam bahasa Portugis Brazil, dan menjadi Blackman sebagai merchandising di sana!
8. Terpisah menjadi dua di Kamen Rider Decade
Kotaro versi Black dan versi Black RX tahu-tahu bertemu di dalam Kamen Rider Decade. Dalam versi ini, yang satu datang dari dunia di mana ia tetap menjadi Kamen Rider Black, dan yang satu lagi adalah dunia di mana ia berevolusi menjadi RX!
Apa pendapatmu terhadap Kotaro Minami sebagai sang Kamen Rider Black? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini!
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di Duniaku dengan judul 8 Fakta Kotaro Minami, Sang Satria Baja Hitam! ditulis Aditya Daniel
Baca Juga: Sempat Hampir Mati, 9 Musuh yang Pernah Mengalahkan Naruto