TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nobar Film Ngeri-Ngeri Sedap, Ijeck Akui Turut Meneteskan Air Mata

Film ini juga mengangkat potensi pariwisata dan budaya Sumut

Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah (Ijeck) menggelar nonton bareng film Ngeri - Ngeri Sedap (Istimewa/IDN Times)

Medan, IDN Times- Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah (Ijeck) menggelar nonton bareng film Ngeri - Ngeri Sedap. Ijeck, sapaan akrab Musa Rajekshah memuji film arahan Sutradara Bene Dion Rajagukguk yang turut hadir dalam acara nonton bareng tersebut, Jumat (25/6/2022).

Ijeck mengatakan dari film ini orang tua bisa belajar cara mendidik anak. Selain itu, dari film ini anak-anak juga bisa belajar menghargai orang tua. "Ini ada waktu untuk nonton. Saya pikir kalau ini film bagus kenapa saya harus menikmati sendiri, jadi saya ajaklah kawan-kawan nonton," ucap Ijeck.

"Memang ternyata dalam mendidik anak, tak bisa semuanya mengikuti kemauan orangtua. Anak-anak juga begitu," tambahnya.

Baca Juga: 5 Alasan Ngeri-Ngeri Sedap Jadi Pengingat Pulang untuk Anak Rantau 

1. Film ini angkat potensi pariwisata dan budaya Sumut

Danau Toba (IDN Times/Masdalena Napitupulu)

Usai nonton, Ijeck mengaku bangga dengan Bene Dion sekaligus para pemain yang merupakan anak-anak muda asal Sumut, dan berharap ke depan bisa mengangkat potensi pariwisata, budaya Sumut lainnya untuk dijadikan film-film berikutnya.

"Anak-anak Sumut seperti Bene ini luar biasa. Ia masih ingat kampung halamannya. Dia buat filmnya tentang Sumut dan budaya adat Batak. Apalagi film ini juga sangat bagus. Mengedukasi kita sebagai orangtua bagaimana harus bersikap kepada anak, begitu sebaliknya," ujar Ijeck. 

2. Ijeck mengaku menitikkan air mata saat adegan anak-anak kembali ke perantauan

Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah (Ijeck) menggelar nonton bareng film Ngeri - Ngeri Sedap (Istimewa/IDN Times)

Bagi Ijeck, film Ngeri - Ngeri Sedap juga penuh makna, terutama untuk Sumut. Ijeck pun mengaku menitikkan air mata saat adegan anak-anak kembali ke perantauan, dan ayahnya tinggal sendiri di rumah. Hal yang haru, menurut Ijeck, saat ayahnya mengaku menangis saat sendiri di rumah dan mengakui kesalahannya.

"Saya mau tanya siapa yang gak nangis? Saya memang gak nangis, tapi meneteskan air mata sedikit saja," ujar Ijeck.

Baca Juga: Ikut Lomba Tembak Pistol Eksekutif, Wagub Ijeck: Bisa Redakan Stres

Berita Terkini Lainnya