5 Cara Mengurangi Rasa Nyeri Ringan, Boleh Nih Dicoba

Dari kompres hangat hingga konsumsi kunyit

Pernah mengalami rasa nyeri di tubuh? Biasanya datang dengan tingkatan ringan hingga mengganggu aktivitas harian.

Nyeri bisa terjadi karena banyak faktor. Mulai dari gaya, cidera hingga faktor genetik. Biasanya saat terserang nyeri ringan atau sedang, kita menggunakan obat-obatan tanpa resep dokter sebagai cara cepat penyembuhannya.

Penggunaan obat-obatan memiliki efek jangka panjang dalam penggunannya. Maka dari itu, meredakan nyeri juga sebaiknya dibarengi dengan pengobatan alami.

Simak nih guys caranya:

1. Kompres dengan air hangat

5 Cara Mengurangi Rasa Nyeri Ringan, Boleh Nih Dicobailustrasi demam (pexels.com/Karolina Grabowska)

Nyeri bisa diatasi dengan kompres air hangat. Gunakan kompres di daerah tubuh yang nyeri.

Dilansir dari Halodoc, teknik ini simpel dan punya banyak kegunaan. Mulai dari membantu mengurangi pembengkakan, memperlancar aliran darah, sampai mengendurkan otot.

2. Kompres dingin

5 Cara Mengurangi Rasa Nyeri Ringan, Boleh Nih Dicobailustrasi kompres dengan es (pexels.com/Pixabay)

Tidak kalah ampuh dengan kompres panas, rasa dingin bisa mengatasi rasa nyeri. Dingin akan menyempitkan pembuluh darah sehingga pembengkakan bisa mereda.

Kompres dingin sering menjadi pilihan pertolongan pertama yang baik saat terjadi cidera seperti terkilir dan lainnya.

Caranya, bisa dengan menempelkan es yang dibungkus dengan kain atau perban. Jika yang nyeri adalah tangan atau kaki, istirahatkan dengan cara mengangkatnya ke atas dada sehingga pembengkakan bisa hilang. Tapi, jangan terlalu lama, pastikan kamu juga coba bergerak setelah itu.

3. Mengonumsi kunyit bisa menjadi penghilang rasa sakit

5 Cara Mengurangi Rasa Nyeri Ringan, Boleh Nih Dicobailustrasi kunyit (pixabay.com/SoFuego)

Kunyit juga merupakan obat penghilang rasa sakit alami dengan kandungan antioksidan. Bahan aktif kunyit adalah kurkumin, yang mana berguna untuk meredakan peradangan. Kunyit membantu mengurangi nyeri sendi, terutama arthritis.

Selain itu, karena sifat antiinflamasinya, kunyit juga bisa jadi efektif untuk mengobati nyeri-nyeri lainnya yang bisa membuat pengidapnya merasakan peradangan.

4. Terapi pijat

5 Cara Mengurangi Rasa Nyeri Ringan, Boleh Nih Dicobailustrasi pijat kaki (pexels.com/Yan Krukau)

Cara yang satu ini mungkin salah satu yang bisa dinikmati banyak orang. Terapi pijat merupakan pilihan perawatan pelengkap yang baik untuk mengatasi nyeri otot dan sendi. Sebab, dengan melakukan pijatan di bagian tubuh yang nyeri, otot bisa mengendur dan sendi yang tegang atau sakit bisa membaik.

Sebaiknya terapi pijat dilakukan oleh orang yang sudah berpengalaman. Lalu, setelah dipijat, kamu mungkin bisa bergerak lebih fleksibel dan bisa lanjut berlatih melakukan peregangan untuk membuat otot-otot lebih rileks.

5. Peregangan

5 Cara Mengurangi Rasa Nyeri Ringan, Boleh Nih Dicobailustrasi peregangan statis (pexels.com/Jonathan Borba)

Rekomendasi cara meredakan nyeri yang terakhir adalah dengan melakukan peradangan. Memang sih, terkadang sukar rasanya untuk banyak bergerak, sehingga lebih memilih untuk diam atau hanya duduk. Namun, tahukah kamu, jika tidak banyak bergerak rasa nyeri malah akan semakin parah?

Peregangan dapat membantu mempertahankan mobilitas dan rentang gerak, serta mencegah rasa sakit.

Baca Juga: Ini Partai Penguasa di Sumut Hasil Pemilu 2019 Vs 2024

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya