Makecents, Tempat Nongkrong dan Workspace dengan Suasana Nyaman

Ada tiga Space untuk menikmati kafe ini

Medan, IDN Times - Nongkrong digerai kopi atau coffeeshop saat ini telah menjadi tren hingga kebutuhan khususnya bagi kaum Millennial. Hal ini menjadi pemicu wirausahawan membuka peluang bisnis dengan keuntungan yang cukup menjanjikan.

Daya tariknya adalah suasana dan interior yang diciptakan, sehingga konsep industrial ini menjadi nuansa material beton yang terlihat unik dan estetik.

Salah satu gerai kopi yang ada di Medan yakni, dengan estetikanya adalah Makecents Coffee & Space berkonsep industrialis dipadukan dengan tanaman hijau. Tempat ini selalu ramai dikunjungi para kawula muda sebagai pilihan alternatif untuk nongkrong maupun Work From Cafe yang telah menyediakan Space work dan area outdoor yang nyaman.

Berlokasi di Jl. Mayjen D.I Panjaitan No.177. Untuk jam operasional mulai pukul 09.00 WIB hingga 23.00 WIB.

Pemiliknya ada 3 orang yang masih termasuk kaum Millennial yakni Arswendy Ebizar, David Arthur, dan Hafandy Noor dengan based berbeda.

1. Makecents memiliki arti bahwa tempat mencari atau membuat uang

Makecents, Tempat Nongkrong dan Workspace dengan Suasana NyamanGerai kopi Makecents Coffee Space (instagram Makecents.co)

Ferdiansyah Nasution atau akrab disapa Aan sebagai manajer mengatakan banyak review para customer bahwa ditempat ini mereka mendapatkan ketenangan, mulai dari nongkrong hingga kerja.

“Makecents ini hadir diera pertama kali coffeeshop yang berkonsep menarik, karena 3 tahun lalu belum sebanyak saat ini,” jelasnya.

“Makanya sudah 3 tahun yang lalu Makecents tetap eksis dengan konsep elegannya, meskipun banyak kompetitor baru,” tambah Aan.

Makecents ini berlambangkan bunga dengan tangkainya berbentuk huruf M dan setengah lingkaran huruf C yang identik pada uang. Seperti nama kafenya Makecents memiliki arti bahwa tempat ini mencari atau membuat uang.

2. Ada tiga Space untuk menikmati kafe ini

Makecents, Tempat Nongkrong dan Workspace dengan Suasana NyamanGerai kopi Makecents Coffee Space (IDN Times/Indah Permata Sari)

Lokasi luas juga menjadi pilihan untuk nongkrong, terlihat disini ada 3 space yang ditawarkan bagi para customer untuk dapat menikmati kafe ini yaitu berada di indoor, outdoor, dan tempat general di lantai 2.

“Target market kita bukan hanya sekedar untuk nongkrong kaum Millenial saja, tapi orang yang kerja juga. Karena kalau diperhatikan yang datang juga orang-orang yang ingin kerja dengan suasana nyaman disini,” ucapnya.

Tampak tersusun sejumlah piagam penghargaan di dinding tepatnya di bar pemesanan, dengan berbagai kompetisi yang telah diikuti para pemilik kafe Makecents Coffee & Space ini sebagai bentuk dasar menjaga kualitas kopi mulai dari lokal hingga nasional.

3. Hadirkan Coftail bernama Lady Rose unik dan menarik

Makecents, Tempat Nongkrong dan Workspace dengan Suasana NyamanGerai kopi Makecents Coffee Space (IDN Times/Indah Permata Sari)

Sedangkan untuk menu minumannya yang unik juga menjadikan daya tarik untuk para customer dengan sejumlah pilihan. Seperti Coftail bernama Lady Rose dengan Espresso based yang single origin arabica full.

“Barista dan owner juga bisa menjelaskan semua kepada customer jadi gak asal-asalan,” ungkapnya.

Untuk menu-menu makanan beratnya yang disajikan juga cukup menggugah selera, seperti asian food, indonesian food dan western. Seperti Grilled Chicken Skewer.

“Rencana kedepan mau ciptakan menu makanannya Japanase food,” kata Aan.

Kedepannya, Aan mengatakan Makecents akan membuat kreatif market untuk menghidupkan perputaran ekonomi industri kreatif.

“Karena di Makecents ini senang mengangkat brand lokal. Apalagi khususnya brand lokal Medan,” tutupnya.

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya