5 Bahaya Parkir Mobil Sembarangan, Tinggi Risiko Kejahatan!

Sebaiknya lebih berhati-hati dalam memarkirkan mobil

Pada saat berkunjung ke suatu tempat rasanya sangat wajar apabila mencari tempat parkir yang idela untuk mobil kesayanganmu. Sayangnya mencari tempat parkir yang ideal sering kali tak semudah seperti yang dibayangkan, apalagi jika kondisi di parkiran juga cenderung penuh dan sulit sekali untuk menemukan lokasi kosong untuk memarkirkan mobil dengan aman.

Banyak orang yang sembarangan dalam memarkirkan mobilnya, sehingga asal saja tanpa pertimbangan sebelumnya nanti. Jika kamu nekat memarkirkan mobil sembarangan, maka beberapa bahaya berikut ini bisa saja terjadi padamu nanti.

1. Risiko kerusakan mobil akibat sinar Matahari

5 Bahaya Parkir Mobil Sembarangan, Tinggi Risiko Kejahatan!ilustrasi mobil (unsplash.com/Iván Díaz)

Risiko pertama apabila nekat parkir sembarangan adalah bisa menyebabkan kerusakan pada mobil akibat paparan sinar Matahari secara langsung. Paparan sinar Matahari ini memang menjadi satu hal yang sangat serius dan sebaiknya dapat kamu antisipasi dengan cermat, sebab bisa menimbulkan bahaya pada mobil.

Jika mobil secara terus menerus dalam waktu lama terkena paparan sinar Matahari secara langsung, maka akan membuat beberapa bagiannya jadi rentan sekali mengalami kerusakan. Belum lagi suhu panas dari Matahari akan memengaruhi suhu interior yang dimiliki mobil, sehingga jelas tidak akan nyaman nantinya.

2. Berisiko terkena kotoran burung

5 Bahaya Parkir Mobil Sembarangan, Tinggi Risiko Kejahatan!ilustrasi mobil (unsplash.com/@hyundaimotorgroup)

Memarkirkan mobil harus mencari tempat yang ideal dan juga aman agar nantinya bisa terhindar dari segala risiko yang mungkin terjadi. Salah satu risiko yang wajib kamu hindari adalah mengenai kotoran burung yang mungkin bisa mengenai mobilmu dengan mudah apabila sampai memarkirkan mobil sembarangan nantinya.

Sebaiknya carilah parkir mobil secara tertutup untuk memproteksi mobilmu dengan lebih maksimal nantinya. Jika kamu memarkirkan mobil dengan baik di tempat tertutup maka bisa menjaga kondisi mobil tetap aman dari risiko kotoran burung yang ada, sehingga mobil pun tetap bersih dan tak mudah kotor atau rusak.

Baca Juga: 5 Hal yang Dilakukan saat Rem Mobil Blong di Jalan, Jangan Panik!

3. Mengganggu pengendara lain

5 Bahaya Parkir Mobil Sembarangan, Tinggi Risiko Kejahatan!ilustrasi parkir (unsplash.com/@john_matychuk)

Para pemilik mobil yang sembarangan dalam memarkirkan mobil sebetulnya merupakan pribadi yang egois, sebab semestinya tak melakukan hal demikian. Apalagi jika lokasi untuk memarkirkan mobil tersebut merupakan jalanan umum yang digunakan oleh orang-orang dalam berlalu lintas setiap harinya, sehingga tak bisa sembarangan.

Jika sampai kamu memarkirkan mobil di tempat dimana orang-orang banyak berlalu lalang, maka wajar saja apabila sampai mengganggu orang lain atau pengendara lainnya. Oleh sebab itu, sebaiknya jangan sampai sembarangan dalam memarkirkan mobil jika tak ingin sampai mengganggu ketertiban sekitar nantinya.

4. Merusak tampilan estatika jalan

5 Bahaya Parkir Mobil Sembarangan, Tinggi Risiko Kejahatan!ilustrasi mobil (unsplash.com/@mathr_photography)

Jalanan yang biasa dilewati oleh para pengendara biasanya memang telah diatur agar tetap terlihat tertib dan nyaman untuk semua orang. Sama halnya dengan pengaturan dan penempatan kendaraan-kendaraan yang melintas, termasuk pula untuk kendaraan yang nantinya akan diparkir agar tetap terlihat terataur dan tak kumuh.

Jika kamu nekat untuk parkir sembarangan maka jangan heran apabila tindakanmu tersebut bisa berpotensi merusak tampilan estetika jalanan. Selain itu, area tempatmu parkir sembarangan juga akan terlihat berantakan sekaligus kumuh.

5. Rentan mengalami tindak kejahatan

5 Bahaya Parkir Mobil Sembarangan, Tinggi Risiko Kejahatan!ilustrasi mobil (unsplash.com/@bchild311)

Pada kenyataannya mobil yang diparkir saja ternyata tak bisa lepas dari segala risiko tindak kejahatan yang mungkin terjadi. Hal ini semestinya bisa membuatmu lebih berhati-hati lagi agar tak sampai mengalami tindak kejahatan yang mungkin bisa menyebabkan bahaya dan merugikan dirimu sendiri.

Kendaraan yang terparkir liar seolah memberikan celah dan kesempatan untuk para pelaku kriminal dalam mencuri kendaraan atau pun mengambil uang yang ada di dalamnya. Oleh sebab itu, sebaiknya parkirkan mobil di tempat yang aman dan jika perlu tambahkan kamera pengaman agar bisa menjaga mobil dari risiko kejahatan yang ada.

Memarkirkan mobil sembarangan memang tidak disarankan sama sekali. Selain dapat mengganggu pengemudi lain, namun juga bisa menimbulkan risiko bahaya yang tidak diinginkan. Jangan sampai menjadi korban kriminalitas karena parkir sembarangan!

Baca Juga: Cara Bikin Kabin Mobil Cepat Adem setelah Parkir di Bawah Matahari

Brilian Damani Photo Community Writer Brilian Damani

Sudah membaca hari ini?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya