TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Biliar PON 2024: Duet Jaka-Marlando Raih Emas Pertamanya untuk Sumut

POBSI Sumut yakin sumbang emas di nomor-nomor lainnya

Ketua POBSI Sumut Salomo Pardede (dok.POBSI Sumut)

Medan, IDN Times- Pasangan atlet biliar andalan Sumatra Utara Jaka Kurniawan Ginting dan Marlando Sihombing menyumbang medali emas pertama dari biliar Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 Aceh-Sumut, Selasa (10/9/24). Emas diraih di nomor double english.

Jaka/Marlando menumbangkan pasangan DKI Jakarta dengan skor 3-1 di Pardede Hall Medan.

Final berlangsung hampir tiga jam. DKI unggul dulu di set pertama. Sumut menyamakan skor 1-1, dan berbalik unggul hingga memimpin 3-1.

1. Lawan berat sudah dikalahkan di babak sebelumnya

Pelatih biliar Sumut Resa Mahmudsyah Rangkuty mengatakan kemenangan atas pebiliar DKI ini sudah diprediksi sebelumnya. Soalnya lawan yang lebih berat sudah dikalahkan di babak-babak sebelumnya.

"Kita optimis Jaka Lando juara , karena lawan berat kita di beberapa kejuaraan nasional bisa kita kalahkan," jelas Resa.

Diharapkan raihan ini bisa menjadi awal dari kucuran emas dari biliar di nomor-nomor berikutnya.

2. Jaka dan Marlando akan bertanding di nomor Single English Biliar

Sementara Ketua Pengurus Provinsi Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Sumut Salomo TR Pardede mengapresiasi kemenangann Jaka Lando. Diharapkan bisa memotivasi pengemangat hati pebiliar sumut lainnya untuk meraih prestasi terbaiknya diajang bergengsi empat tahunan ini.

"Syukur lah Jaka Lando bermain baik, akurasi pukulannya membuat kita puas," ucap Salomo Pardede.

Salomo berharap Jaka dan Lando bisa meraih prestasi di nomor lainnya. "Jaka Lando.masih punya peluang di nomor Single English Biliar, emas lagi lah," harapnya.

Berita Terkini Lainnya